- Kemenangan AC Milan atas Juventus diyakini meningkatkan peluang tinggal Gianluigi Donnarumma.
- Kiper AC Milan itu masih belum juga membubuhkan tanda tanda tangannya di kontrak baru.
- Donnarumma baru akan teken kontrak baru jika Milan mengamankan tiket Liga Champions musim depan.
SKOR.id - Masa depan Gianluigi Donnarumma di AC Milan masih belum jelas. Namun, kemenangan timnya atas Juventus bisa mengubah nasib sang kiper.
Masa kerja Donnarumma di San Siro akan berakhir musim panas ini. Beberapa klub disebut tertarik mendapatkan pemain 22 tahun itu secara gratis, Juventus salah satunya.
Namun, Donnarumma disebut hanya akan pindah ke klub yang bermain di Liga Champions, ajang yang sepanjang kariernya belum ia rasakan.
Itu sebabnya salah satu syarat Donnarumma bersedia teken kontrak baru di Milan adalah amannya posisinya empat besar.
Kans tersebut terbuka lebar seusai Rossoneri menang 3-0 atas Juventus pada Senin (10/5/2021) dini hari WIB.
Milan kini mengumpulkan 72 poin, setara dengan Atalanta di posisi kedua. Sementara Juventus menempati posisi kelima, berjarak satu poin dari peringkat keempat yang dihuni Napoli.
Jika Milan memenangkan dua pertandingan berikutnya melawan Torino dan Cagliari, mereka dipastikan akan lolos ke Liga Champions untuk pertama kalinya sejak 2013.
Bila itu terjadi, peluang Gianluigi Donnarumma untuk bertahan di Milan akan meningkat meski sang agen, Mino Raiola telah mengklaim mendapat tawaran menggiurkan dari banyak klub untuk kliennya.
Raiola bahkan mengaku ada tawaran gaji 10 juta euro per musim untuk Donnarumma atau 2 juta lebih tinggi dari tawaran Milan.
Seperti diketahui, AC Milan menyodorkan tambahan kerja selama dua tahun ke depan untuk Donnarumma.
Sepanjang kariernya, Gianluigi Donnarumma telah bermain hanya untuk AC Milan. Musim ini dia tampil sebanyak 45 kali, kebobolan 54 kali, dan mencatat 12 clean sheet.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kepergian Cinny dan Chel ke Bigetron Era bukan Menjadi Masalah Besar untuk Luna Nera https://t.co/yxcfPHwd9m— SKOR.id (@skorindonesia) May 10, 2021
Berita AC Milan Lainnya:
Zlatan Ibrahimovic Jadi Tumbal Kemenangan AC Milan
Bantai Juventus, Stefano Pioli Sebut AC Milan Dekati Sempurna