- Kompetisi Liga Super Eropa terus mendapat kecaman.
- Mantan pelatih AC Milan, Arrigho Sacchi, termasuk yang kontra terhadap kompetisi tandingan itu.
- Sacchi berharap European Super League ditunda.
SKOR.id - Mantan pelatih AC Milan, Arrigo Sacchi, ikut angkat bicara terkait kompetisi anyar European Super League atau Liga Super Eropa.
AC Milan termasuk di antara 12 tim yang menyatakan akan bermain di Liga Super Eropa. I Rossoneri akan bersaing dengan dua tim Italia, Big Six Liga Inggris dan tiga wakil Spanyol di ajang ini.
Namun, pembentukan Liga Super Eropa mendapat banyak kecaman.
Banyak fans, pengamat sepak bola, mantan pemain dan pelatih menyatakan keberatan atas gagasan liga tandingan ini.
Teranyar, legenda I Rossoneri, Arrigo Sacchi yang menyatakan keberatan terhadap Liga Super Eropa. Ia berharap kompetisi ini ditunda.
"Sepak bola disukai karena ini milik semua orang. Saya tidak menyukai ini, karena sepak bola sangat indah karena keuniversalannya," aku Sacchi kepada La Gazzetta dello Sport.
"Ini populer karena siapa pun bisa mempraktikkannya, ini bagian dari umat manusia. Sulit untuk menemukan olah raga yang universal."
Arrigo Sacchi menambahkan, "Tapi ini memiliki lawan besar: ketenaran, bisnis dan neraca keuangan."
Arrigo Sacchi membantu AC Milan menyabet dua gelar Piala Champions dan Scudetto selama membela I Rossoneri.
Kini, ia mengatakan tidak khawatir tentang masa depan sepak bola dan berharap kompetisi Liga Super Eropa batal digelar.
"Tidak, karena saya harap proyek ini akan ditangguhkan, tapi saya tidak berharap ada kompromi," pungkasnya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia
Bruno Fernandes Ungkap Peran Paul Pogba dalam Perkembangannya di Man United https://t.co/M5FIpFKswz— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 20, 2021
Berita European Super League lainnya
Florentino Perez Jamin UEFA Tak Akan Berani Sanksi Pemain Peserta Thomas Tuchel Enggan Komentari European Super League