- Hasil laga Everton vs Tottenham Hotspur di Liga Inggris.
- Tottenham Hotspur bermain imbang 2-2 melawan Everton.
- Hasil ini membuat Tottenham Hotspur tertahan di papan tengah.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil pertandingan Liga Inggris antara Everton vs Tottenham Hotspur.
Tottenham Hotspur hanya bermain imbang 2-2 menghadapi Everton pada pekan ke-32 Liga Inggris.
Pertandingan Everton vs Tottenham Hotspur digelar di Stadion Goodison Park, Sabtu (17/4/2021) dini hari WIB.
Hasil ini membuat Tottenham Hotspur (50 poin) dan Everton (49 poin) tertahan di papan tengah. Spurs gagal melewati Liverpool yang mengoleksi 52 poin.
Everton dan Tottenham Hotspur sama-sama mengincar poin penuh setelah berkutat dengan hasil buruk belakangan ini.
Everton tak pernah meraih kemenangan dalam lima laga terakhir mereka di semua kompetisi, dengan hanya meraih 2 hasil imbang dan 3 kekalahan.
Sementara itu Tottenham hanya meraih satu kemenanga, satu hasil imbang, dan tiga kekalahan dalam lima laga terakhir.
Pada laga ini, Tottenham Hotspur mengandalkan ketajaman dua penyerang mereka Son Heung-Min dan Harry Kane.
Sementara itu dari kubu tuan rumah, Everton, Richarlison dipasang sebagai ujung tombak, didukung James Rodriguez, Alex Iwobi, dan Gylfi Sigurdsson.
Kedua tim sebenarnya sama-sama asyik menyerang, namun Tottenham Hotspur lebih dulu membuka gol melalui Harry Kane pada menit ke-27.
Sepakan voli penyerang tim nasional Inggris itu tak mampu dibendung kiper Everton, Jordan Pickford.
Tak lama kemudian, Everton sukses menyamakan kedudukan berkat eksekusi penalti Gylfi Sigurdsson pada menit ke-31.
Gol penalti tersebut berawal dari pelanggaran yang dilakukan Sergio Reguilon terhadap James Rodriguez di kotak terlarang.
Tidak ada gol tambahan yang tercipta hingga babak pertama berakhir, skor sementara 1-1 untuk Everton dan Tottenham.
Babak kedua, Everton dan Tottenham terlibat dalam persaingan sengit dalam mencetak gol tambahan.
Everton mencetak gol lebih dulu pada menit ke-62, lagi-lagi melalui Gylfi Sigurdsson yang menerima umpan Seamus Coleman.
Spurs tak tinggal diam, Harry Kane kembali mencatatkan namanya di papan skor berkat golnya pada menit ke-68.
Namun, tidak ada lagi gol tercipta hingga babak kedua berakhir. Tottenham dan Everton berbagi satu poin berkat hasil imbang 2-2.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
VIDEO: 4 Bintang Real Madrid yang Dapat Sanjungan Setinggi Langit dari Zinedine Zidane https://t.co/ZObw1YWA1f— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 16, 2021
Berita Tottenham Hotspur Lainnya:
Bos Tottenham Hotspur Tidak Mau Harry Kane Bergabung ke Klub Liga Inggris
Tottenham Hotspur sedang Kacau, Jose Mourinho Malah Bidik Gelandang dari Antah Berantah