- Villarreal menjamu Dinamo Zagreb di leg kedua perempat final Liga Europa, Jumat dini hari WIB.
- Villarreal diunggulkan sebagai pemenang dan merebut tiket semifinal Liga Europa.
- Dinamo Zagreb punya rapor buruk setiap bermain melawan tim Spanyol.
SKOR.id - Villarreal berharap menyegel satu tempat di semifinal Liga Europa, saat menjamu Dinamo Zagreb, Jumat (16/4/2021) dini hari WIB.
Villarreal mengantongi keunggulan setelah menang 2-0 atas Dinamo di leg pertama di Kroasia.
Skuad asuhan Unai Emery hanya butuh hasil imbang untuk bisa memastikan langkah mereka ke empat besar Liga Europa.
Pertandingan menentukan antara Villarreal vs Dinamo Zagreb bisa disaksikan melalui link live streaming di akhir artikel ini.
Laju kemenangan Villarreal dalam enam laga beruntun harus terhenti karena kalah 1-2 di kandang dari Osasuna di La Liga.
Sementara Dinamo Zagreb membawa modal kemenangan 2-0 atas NK Lokomotiva di Liga Kroasia, yang membuat mereka tetap berada di puncak klasemen.
Secara rapor pertemuan, Villarreal dan Dinamo Zagreb baru bertemu tiga kali, dengan Tim Kapal Selam Kuning menang dua kali sedangkan Dinamo menang sekali.
Sebelum leg pertama, keduanya bertemu di babak penyisihan grup Liga Eropa 2010-2011. Dinamo Zagreb menang di kandang (2-0), sementara Villarreal juga menang di Spanyol (3-0).
Satu catatan lain yang bisa membuat Emery tersenyum adalah rapor kunjungan Dinamo ke Spanyol. Dari lima kali lawatan mereka selalu pulang dengan kekalahan.
Dari enam pertemuan terakhir dengan tim asal Spanyol, tim yang kini diasuh Damir Krznar itu selalu kalah. Kemenangan terakhir mereka dari tim Spanyol terjadi pada September 2010, yang notabene atas Villarreal.
Di pertandingan nanti, Emery dipastikan akan mendapatkan para pemain utamanya dalam kondisi segar bugar setelah diistirahatkan saat melawan Osasuna.
Penyerang kunci, Gerard Moreno hanya bermain setengah babak. Sementara Manu Trigueros, Samuel Chukwueze, dan Alfonso Pedraza juga diistirahatkan, Etienne Capoue dan Pau Torres bahkan tidak bermain sama sekali.
Pelatih Damir Krznar mungkin tanpa Bruno Petkovic untuk pertandingan tersebut. Iyayi Atiemwen dan Mario Gavranovic akan bersaing mengisi posisi sang penyerang.
Dengan pengalaman Unai Emery di panggung Liga Europa (3 kali juara) dan kondisi Villarreal saat ini, mereka sangat difavoritkan keluar sebagai pemenang dan lolos ke semifinal.
Pertandingan Villarreal vs Dinamo Zagreb bisa disaksikan melalui link live streaming yang ada di bawah ini:
Link Live Streaming Villarreal vs Dinamo Zagreb di Liga Europa
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rekap Leg 1 Perempat Final Liga Europa: Kutukan Tuan Rumah, Tak Ada yang Menang https://t.co/yHyUrjuQXe— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 8, 2021
Berita Prediksi lainnya:
Prediksi Villarreal vs Dinamo Zagreb: Tim Kapal Selam Kuning di Atas Angin
Prediksi Slavia Praha vs Arsenal: Sesivani Berpeluang Besar Bantai The Gunners