- Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, menyebut El Clasico menjadi pertandingan terbaik di dunia.
- Hal tersebut dikarenakan sejarah panjang rivalitas Real Madrid dan Barcelona.
- Karim Benzema merasa beruntung bisa bermain di El Clasico.
SKOR.id - Berikut ini merupakan video pernyataan Karim Benzema terkait pertandingan El Clasico.
Real Madrid akan menjamu Barcelona dalam laga bertajuk El Clasico di Liga Spanyol pada Minggu (11/4/2021) dini hari WIB.
Laga tersebut akan akan menjadi salah satu faktor yang menentukan ambisi kedua tim dalam perebutan gelar Liga Spanyol.
Saat ini, Real Madrid menempati posisi ketiga dan Barcelona di posisi kedua di Liga Spanyol dengan selisih dua poin.
Karim Benzema akan menjadi pemain penting di lini depan tim asuhan Zinedine Zidane dalam laga tersebut.
Benzema berpendapat jika El Clasico menjadi pertandingan terbaik di dunia. Hal ini juga berkaitan dengan sejarah yang dimiliki oleh kedua klub.
"El Clasico merupakan pertandingan terbaik di dunia. Bagi saya dan semua orang," kata Benzema.
"Kedua klub memiliki sejarah yang luar biasa dan merupakan pertandingan yang sangat penting."
Benzema belum pernah absen di laga El Clasico sejak memperkuat Los Blancos di tahun 2009.
Pemain Prancis tersebut merasa cukup beruntung bisa bermain di laga sebesar El Clasico.
"Itu selalu menjadi impian saya untuk bermain di sana. El Clasico menjadi pertandingan yang disaksikan semua orang dan saya cukup beruntung bisa tampil di laga itu," tambahnya.
Skorer dapat menyaksikan wawancara lengkap Karim Benzema mengenai laga El Clasico melalui video berikut:
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
El Clasico Menguasai Dunia, La Liga Siapkan Lounge di Ketinggian Gunung Bromo https://t.co/xExJ47T9xO— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 10, 2021
Berita Real Madrid lainnya:
Zinedine Zidane: Saya Harap Ini Bukan El Clasico Terakhir bagi Lionel Messi
5 Hal yang Bisa Menjadi Penentu Hasil El Clasico Akhir Pekan Ini