- Hasil pertandingan Bologna vs Inter Milan di Liga Italia.
- Inter Milan berhasil menang 1-0 atas Bologna.
- Hasil ini membuat I Nerazzurri makin kokoh di puncak klasemen Liga Italia.
SKOR.id - Berikut ini adalah hasil pertandingan Liga Italia antara Bologna berhadapan dengan Inter Milan.
Pada laga melawan Bologna kali inim Inter Milan sukses meraih kemenangan dengan skor meyankinkan 1-0.
Pertandingan Bologna vs Inter Milan digelar di Stadion Renato Dell'Ara, Mingu (4/4/2021) dini hari WIB.
Hasil pertandingan melawan Bologna membuat I Nerazzurri semakin memantapkan posisinya di puncak klasemen Liga Italia.
Inter Milan kembali menurunkan duet maut mereka di lini serang, Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez.
Duet Romelu Lukaku dan Lautaro Martinez cukup mematikan musim ini, dengan total 33 gol sebelum laga melawan Bologna.
Butuh lebih dari setengah jam bagi Inter Milan untuk mampu membobol gawang Bologna yang dikawal Federico Ravaglia.
Gol erawal dari umpan silang Alessandro Bastoni dari sisi kanan pertahanan Bologna yang disambut sundulan Romelu Lukaku.
Bola sundulan penyerang asal Belgia itu sebenarnya sempat ditepis Federico Ravaglia, sebelum Lukaku menuntaskannya.
Tidak ada tambahan gol tercipta pada babak pertama, Inter Milan sementara unggul 1-0 atas Bologna.
Pada babak kedua Inter Milan langsung menekan pertahanan Bologna, Marcelo Brozovic sempat mendapat peluang melalui tendangan dari luar kotak penalti.
Peluang juga didapatkan Lukaku melalui skema tendangan bebas pada menit ke-77, namun masih belum menemui sasaran.
Hingga pertandingan berakhir tidak ada tambahan gol tercipta, kemenangan 1-0 atas Bologna membuat I Nerazzurri makin kokoh di puncak klasemen Liga Italia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Juventus vs Torino: Gol Cristiano Ronaldo Bawa Juve Imbang 2-2 https://t.co/r1tJOB4bmt— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 3, 2021
Berita Inter Milan Lainnya:
VIDEO: Momen Gol Terbaik Inter Milan vs Bologna
Buntut Perselisihan Zlatan Ibrahimovic-Romelu Lukaku, Denda untuk Kegiatan Amal