- Eks bek Inggris, Ashley Cole, menilai Luke Shaw lebih unggul dari Ben Chilwell.
- Luke Shaw dan Ben Chilwell tengah bersaing untuk bek kiri di timnas Inggris.
- Ashley Cole menantikan konsistensi Luke Shaw di timnas Inggris.
SKOR.id - Mantan bek timnas Inggris, Ashley Cole, menilai Luke Shaw lebih unggul dari Ben Chilwell untuk menempati posisi bek kiri.
Setelah hampir tiga tahun, Luke Shaw kembali tampil bersama skuad Inggris saat menghadapi Albania di Kualifikasi Piala Dunia 2022, Minggu (28/3/2021).
Pada laga tersebut Luke Shaw berhasil memberikan assist untuk Harry Kane yang mencetak gol pembuka untuk The Three Lions.
Shaw dipanggil ke timnas Inggris usai tampil mengesankan bersama Manchester United.
Tetapi pemain 25 tahun tersebut harus bersaing dengan bek kiri Chelsea, Ben Chilwell, di skuad asuhan Gareth Southgate.
Ashley Cole menilai Shaw telah mengungguli Chilwell. Tetapi mantan bek Chelsea tersebut masih menantikan konsistensi yang mampu ditunjukkan Shaw.
"Shaw baru saja mengalahkan Chilwell," terangnya.
"Saat ini Shaw memimpin, tetapi memasuki beberapa pertandingan Liga Inggris, itu pertanyaan tentang menjaga konsistensi."
Luke Shaw telah memperkuat timnas Inggris sejak usia 18 tahun dan kini telah mengoleksi sembilan penampilan.
Selanjutnya, Inggris akan menjamu Polandia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 31 Maret mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Spanyol Menang Tipis, Tim Besar Lain Raih Poin Penuh https://t.co/EAiTXRqGWX— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 28, 2021
Berita Timnas Inggris lainnya:
Harry Maguire dan John Stones: Rival di Level Klub, Bersahabat di Timnas Inggris
Harry Maguire Sebut Timnas Inggris Jauh Lebih Baik dari Skuad Piala Dunia 2018