SKOR.id - Kegagalan Tottenham Hotspur melangkah ke perempat final Liga Europa menambah daftar comeback dramatis dan mengejutkan.
Dinamo Zagreb berhasil membalikkan kedudukan, dari kalah 0-2 di laga pertama menjadi menang 3-0 di duel kedua, Jumat (19/3/2021) dini hari WIB.
Dinamo Zagreb membuat kejutan di laga kedua 16 besar Liga Europa.
Mereka menjadi kontestan yang lolos dengan status tidak diunggulkan.
Sebaliknya, bagi Tottenham Hotspur, kegagalan ini membuat musim Harry Kane dan kawan-kawan berubah menjadi negatif.
Berikut 5 hal yang dapat dipelajari dari laga Dinamo Zagreb vs Tottenham:
1. Kekalahan Ketiga Jose Mourinho
Kekalahan dari Dinamo Zagreb merupakan kekalahan ketiga kalinya dengan margin tiga gol di ajang Eropa.
Sebelumnya, sebagai pelatih, Mourinho mengalaminya juga sebagai pelatih Tottenham. Yaitu lawan RB Leipzig pada Maret 2020 dan ketika melatih Real Madrid, saat lawan Borussia Dortmund, April 2013.
Hasil buruk ini juga menempatkan posisi Jose Mourinho dipertanyakan. Setelah kegagalan ini, fans Tottenham meminta agar Jose Mourinho dipecat.
2. Pertahanan Rapuh Tottenham
Kegagalan Tottenham membuat pertahanan mereka kembali disorot, khususnya dalam laga tandang.
Dari lima laga tandang Tottenham bersama pelatih Jose Mourinho, Tottenham tidak pernah mencatatkan clean sheets.
Hasil ini juga menambah catatan buruk Spurs dalam tandang di ajang Eropa. 14 laga tandang terakhir, 13 laga di antaranya selalu kemasukan.
3. Hat-trick Miroslav Orsic
Bintang Dinamo Zagreb, Miroslav Orsic, merupakan pemain kedua yang mencetak hat-trick ke gawang Tottenham di ajang Liga Europa.
Pemain pertama adalah Serge Gnabry yang mencetak empat gol untuk Bayern Munchen, dalam fase grup Liga Champions, musim lalu.
4. Tottenham setelah Man. City
Tottenham Hotspur merupakan klub pertama asal Inggris setelah Manchester City yang gagal lolos setelah unggul dua gol pada laga pertama di ajang Eropa.
Manchester City mengalami kegagalan ini pada Liga Champions pada 2016-2017, 16 besar lawan Monaco.
Sebelum kekalahan dari Zagreb, Tottenham Hotspur dalam tiga fase knockout sebelumnya selalu lolos ketika mereka sudah menang di laga pertama Liga Europa.
Tiga laga tersebut pada 2012-2013 lawan Lyon dan Inter Milan, lalu musim ini lawan RZ Pellets.
Kekalahan lawan Zagreb pun membuat hanya Tottenham yang gagal.
Arsenal lolos ke perempat final Liga Europa, begitu pun empat klub besar Liga Inggris lainnya yang tampil di Liga Champions.
Manchester United, Manchester City, Liverpool, dan Chelsea. Semuanya melangkah ke perempat final Liga Champions.
Tottenham satu-satunya klub yang gagal di ajang Eropa sejauh ini dari enam klub besar Liga Inggris.
5. Harry Kane dan Peluang di Piala Liga
Ini musim kesepuluh Harry Kane bersama Tottenham Hotspur sejak debutnya bersama tim senior Spurs pada 2011 silam.
Dari fase tersebut, belum satu pun gelar mampu diraih. Termasuk gelar atau trofi di ajang utama.
Musim ini, bahkan hanya tersisa peluang meraih gelar Piala Liga Inggris. Spurs akan menghadapi Man. City di final Piala Liga musim ini.
Untuk pemain sekelas Harry Kane, peluangnya meraih gelar utama di klub besar lainnya sangat terbuka. Ya, kegagalan Tottenham membuat mereka terancam kehilangan Harry Kane.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Juga Berita Tottenham Hotspur Lainnya:
Hugo Lloris Labeli Kegagalan Tottenham Hotspur di Liga Europa sebagai Aib
Gagal di Liga Europa, Tottenham Hotspur Diperingatkan Soal Harry Kane dan Son Heung-min