- 16 besar Liga Europa mempertemukan antara Manchester United dan AC Milan.
- Keduanya sudah bertemu dalam 10 laga di ajang Eropa.
- Masing-masing memiliki sejarah pahit ketika keduanya bertemu.
SKOR.id - Manchester United bertemu dengan AC Milan dalam 16 besar Liga Europa, sesuai hasil undian yang digelar malam ini.
Pertemuan keduanya mengetengahkan dua klub besar, antara klub raksasa Liga Inggris dan Liga Italia.
Dalam sejarahnya, duel keduanya telah terjadi 10 kali di ajang Eropa. Dari jumlah tersebut, Manchester United meraih lima kemenangan dan AC Milan juga meraih lima kemenangan.
Pertemuan terakhir keduanya terjadi pada 10 Maret 2010 silam, dalam laga kedua 16 besar Liga Champions.
Dalam pertandingan tersebut, Manchester United asuhan Alex Ferguson menang 4-0 atas I Rossoneri yang ketika itu masih di bawah kepelatihan Leonardo.
Empat gol Manchester United masing-masing diciptakan Wayne Rooney (dua gol) dan Park Ji-sung serta Darren Fletcher.
Manchester United lolos setelah di pertemuan pertama pada 16 Februari 2010 mereka juga menang 3-2 di kandang I Rossoneri.
Namun demikian, Milan juga pernah memberikan pil pahit bagi Tim Setan Merah, tepatnya pada semifinal 2006-2007. Ketika itu, Milan lolos ke final setelah menyingkirkan Manchester United di semifinal.
Pada pertandingan pertama 8 Maret 2005, Milan kalah 2-3, namun kemudian mereka menang di laga kedua, 3-0.
Dari 10 pertemuan tersebut, enam di antaranya di Liga Champions dan empat pertandingan di Liga Europa.
Dengan dua gol itu pula membuat Wayne Rooney total telah mengoleksi enam gol dari enam pertandingan dalam sejarah kariernya lawan I Rossoneri.
Berikut Rapor Head to Head antara Manchester United vs AC Milan di Ajang Eropa
10 Maret 2010 MU 4-0 AC Milan (Liga Champions)
16 Februari 2010 AC Milan 2-3 MU (Liga Champions)
2 Mei 2007 AC Milan 3-0 MU (Liga Champions)
24 April 2007 MU 3-2 AC Milan (Liga Champions)
8 Maret 2005 MU AC Milan 1-0 MU (Liga Champions)
23 Februari 2005 MU 0-1 Milan (Liga Champions)
15 Mei 1969 MU 1-0 AC Milan (Liga Europa)
23 April 1969 AC Milan 2-0 MU (Liga Europa)
13 Mei 1958 AC Milan 4-0 MU (Liga Europa)
8 Mei 1958 MU 2-1 AC Milan (Liga Europa)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Undian Babak 16 Besar Liga Europa: Manchester United Bertemu AC Milan https://t.co/ZvbzDTYwT4— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 26, 2021
Berita Bola Internasional Lainnya:
Main di Tempat Netral, Mengapa Gol Tandang di Liga Champions dan Liga Europa Tetap Dihitung?
Bak Bumi dan Langit, Nasib Tim Jerman di Liga Champions dan Liga Europa