- Barcelona menghajar Deportivo Alaves 5-1 dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (14/2/2021) dini hari WIB.
- Kemenangan atas Alaves membuat Ronald Koeman yakin Barcelona bisa mengalahkan Paris Saint-Germain.
- Barcelona bakal berjumpa PSG di leg pertama babak 16 besar Liga Champions tengah pekan ini.
SKOR.id - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, percaya diri timnya bisa mengalahkan Paris Saint-Germain (PSG) setelah berpesta gol lawan Deportivo Alaves.
Barcelona meraih poin penuh kala menjamu Deportivo Alaves dalam lanjutan Liga Spanyol, Minggu (14/2/2021) dini hari tadi WIB.
Tak tanggung-tanggung, tiga poin yang diraih klub berjuluk Blaugrana itu dikemas dengan kemenangan telak 5-1.
Bagi Ronald Koeman, kemenangan ini menjadi motivasi untuk mengalahkan klub raksasa Prancis, PSG pada laga berikutnya.
Ya, Lionel Messi dan kawan-kawan bakal berhadapan dengan Les Parisiens di leg pertama babak 16 besar Liga Champions pada 17 Februari 2021.
"Para pemain tampil bagus. Kami percaya diri bisa memenangkan pertandingan itu (lawan PSG) setelah tahu pertahanan kami kuat dalam laga ini (kontra Alaves)," Koeman menuturkan.
"Mereka (PSG) punya masalah cedera, kami pun sama, jadi pertandingan ini seimbang. Kami harus bermain bagus untuk lolos," ia mengimbuhi.
Secara khusus, eks pelatih timnas Belanda itu memberikan pujian untuk Lionel Messi yang mencetak brace alias dua gol ke gawang Alaves.
"Messi sangat penting. Dia dalam performa yang fantastis. Kami tahu dia pemain yang menentukan selama ini," kata Koeman memuji.
"Dia sangat fokus, dia bahagia, (permainannya) efektif. Bersamanya, semua terasa lebih mudah," tutup sang entrenador.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kegemukan, Mantan Bek Manchester United Dilepas Tim Siprus Setelah 17 Hari Gabung https://t.co/3A2jCRBzjC— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 13, 2021
Berita Barcelona Lainnya:
Klasemen Liga Spanyol: Atletico Kokoh di Puncak, Barcelona Rebut Posisi Kedua
Hasil Barcelona vs Alaves: Messi dan Trincao Brace, Blaugrana Pesta Gol di Camp Nou