- Real Madrid akan membawa skuad "sisa" pada laga kontra Huesca, Sabtu (6/1/2021) malam WIB.
- Di bangku cadangan Los Blancos diprediksi hanya menyisakan dua pemain senior.
- Klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu kehilangan delapan pemain dalam 22 hari.
SKOR.id - Kabar tak sedap datang dari Real Madrid. Klub asuhan Zinedine Zidane itu tercatat kehilangan delapan pemain dalam waktu 22 hari.
Seperti diketahui, Real Madrid akan melawan Huesca pada laga pekan ke-22 Liga Spanyol, Sabtu (6/2/2021) malam WIB.
Dilansir dari Marca, Zidane hanya akan membawa 17 pemain pada pertandingan tandangnya itu.
Laporan menyebut, skuad Los Blancos hanya tinggal tulang belulang. Di bangku cadangan, mereka hanya punya dua pemain senior.
Bagaimana tidak, dalam waktu 22 hari saja, Real Madrid sudah "kehilangan" delapan pemainnya.
Bukan hanya karena cedera, namun juga karena banyak pemain yang dipinjamkan dan yang mengalami akumulasi kartu.
Kembali pada 14 Januari lalu, Los Blancos menunjuk skuad yang terdiri dari 22 pemain untuk Piala Super Spanyol di Andalusia.
Pada saat itu, Dani Carvajal dan Rodrygo Goes absen karena cedera, sementara Luka Jovic resmi menjadi pemain pinjaman di Eintracht Frankfurt.
Selama Piala Super, Zidane juga kehilangan kapten Sergio Ramos karena cedera. Dan hingga kini, Ramos masih absen.
Pada 22 Januari, Fede Valverde mengalami cedera otot. Lima hari kemudian, kepergian Martin Odegaard ke Arsenal diresmikan dan Lucas Vazquez juga mengalami cedera.
Tiga hari setelah itu, Nacho dinyatakan positif mengidap virus corona. Meski pada akhirnya, sang pemain diprediksi akan tampil pada laga kontra Huesca malam nanti.
Pada 30 Januari, Eder Militao mendapat skors karena kartu merahnya melawan Levante , sementara cedera otot Eden Hazard terungkap empat hari kemudian.
Tak behenti sampai di situ, Isco dikabarkan juga menarik diri dari laga malam nanti karena masalah cedera.
Total, Real Madrid kehilangan delapan pemain hanya dalam 22 hari.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Real Madrid Lainnya:
Prediksi Huesca vs Real Madrid: Posisi Zinedine Zidane di Ujung Tanduk
Krisis Real Madrid, Hanya Ada 12 Pemain Outfield yang Fit Jelang Lawan Huesca