- Mohamed Salah memiliki sisa kontrak dua setengah tahun di Liverpool.
- Baru-baru ini sang penyerang berbicara hal positif mengenai Real Madrid dan Barcelona.
- Di sisi lain, penampilan Liverpool tidak sesuai harapan, hanya sekali menang di enam laga beruntun.
SKOR.id - Jurgen Klopp menampik anggapan bahwa masalah kontrak Mohamed Salah memiliki dampak negatif pada perjalanan Liverpool musim ini.
Masa depan Mohamed Salah masih menjadi misteri di musim ini, terutama setelah ia membuka kesempatan pindah ke dua raksasa Liga Spanyol, Barcelona atau Real Madrid, dalam sebuah wawancara tahun lalu.
Secara kebetulan masalah kontrak pemain asal Mesir ini berbarengan dengan performa Liverpool yang di bawah ekspektasi. The Reds kini menenpati posisi empat klasemen sementara Liga Inggris, enam poin di belakang Manchester United yang duduk di urutan teratas.
Mohamed Salah menyisakan dua setengah tahun dalam kontraknya sekarang, dan Jurgen Klopp tak khawatir dengan situasi ini.
"Saya tak berpikir demikian. Ini hal wajar di dunia sepak bola," kata Klopp ketika ditanya apakah situasi Salah berimbas pada penampilan Liverpool.
"Dalam sebagian besar kasus, tidak seperti itu. Saya tak berpikir ini (masalah kontrak Salah) akan mengganggu musim."
Mohamed Salah tampil sebagai pengganti saat Liverpool kalah 1-0 dari Burnley di Anfield tengah pekan lalu. Namun, mantan pemain AS Roma ini dipastikan akan muncul dalam susunan line-up pertandingan Piala FA kontra Manchester United, Minggu (24/1/2021).
"Sangat mungkin Mo akan menjadi starter. Saya tak berpikir ini rahasia besar," tegas pelatih berpaspor Jerman ini.
The Reds menghadapi Setan Merah dengan catatan buruk hanya sekali menang dari enam pertandingan terakhir di semua kompetisi.
Jurgen Klopp berharap pertandingan melawan Setan Merah bisa menjadi momen kebangkitan Liverpool.
"Kami kalah di laga itu dan itu benar-benar titik renda. Ketika saya berpikir kembali saya tak dapat menemukan alasan mengapa kami kalah, tapi kami kalah," mantan pelatih Borussia Dortmund ini menambahkan.
"Ini terjadi dan kadang Anda butuh titik terendah untuk mengubah hal-hal dengan baik dan pastinya itu yang akan kami lakukan sekarang."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Prediksi AC Milan vs Atalanta: Setan Merah Tatap Status Juara Paruh Musim https://t.co/5qNhXK6bV0— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 23, 2021
Berita Liverpool Lainnya
Link Live Streaming Manchester United vs Liverpool di Piala FA
Prediksi Manchester United vs Liverpool: Bertemu Lagi, Kali Ini di Piala FA