- Roberto Firmino dinilai memiliki peran yang bisa lebih baik lagi dalam situasi sulit Liverpool saat ini.
- Musim lalu, Roberto Firmino hanya mampu mencetak sembilan gol.
- Menurut Chris Sutton, ini saatnya bagi Roberto Firmino menolong Liverpool.
SKOR.id - Mantan bintang Liga Inggris, Chris Sutton, melihat krisis mini yang dihadapi Liverpool hanya karena tidak berfungsinya lini depan tim ini.
Pria yang pernah membawa Blackburn Rovers juara Liga Inggris pada 1994-1995 ini menekankan bahwa jawabannya ada di sosok false 9 Liverpool, Roberto Firmino.
"Liverpool terus memperlihatkan permainan umpan-umpan silang sepanjang musim ini tapi semua itu tidak berhasil," kata Chris Sutton, seperti yang diberitakan Daily Mail, Sabtu (23/1/2021).
Dengan umpan-umpan silang yang konstan, khususnya dari dua bek mereka yaitu Trent Alexander Arnold dan Andrew Robertson, The Reds tetap kesulitan mencetak gol.
"Melihat kesulitan yang terjadi, saya ingin melihat peran yang lebih besar lagi dari Roberto Firmino," kata Chris Sutton, mantan tandem Alan Shearer saat sukses di Blackburn.
Melihat situasi yang terjadi di lini depan Liverpool, jelas sekali mentalitas dua mesin gol mereka yaitu Mohamed Salah dan Sadio Mane tengah menurun.
"Roberto Firmino memiliki kemampuan memimpin mereka keluar dari situasi sulit ini. Tapi, dia harus berani dan mendorong dirinya lebih terlihat lagi," kata Chris Sutton lagi.
Menurut Chris Sutton, selama ini Roberto Firmino dikenal sebagai sosok yang selalu membantu, baik itu lewat assist maupun menciptakan skema serangan di lini depan.
"Dengan kepercayaan diri yang menurun, biasanya seringkali mereka tidak mampu atau melewatkan bagaimana mengantisipasi bola yang datang seperti biasanya," kata Chris Sutto lagi.
Di sinlah peran Roberto Firmino sangat dibutuhkan. "Inilah momen atau situasi yang sebenarnya merupakan perannya untuk memperlihatkan diri," kata Chris Sutton lagi.
"Inilah saatnya bagi Firmino. Musim lalu, Liverpool memenangkan gelar Liga Inggris di antaranya karena kontribusi sembilan gol yang diciptakan Roberto Firmino," kata Sutton.
Chris Sutton mengingatkan bahwa jumlah tersebut sangat minim. Lawan Manchester United, Minggu (24/1/2021), saatnya bagi Roberto Firmino membantu timnya untuk kembali ke trek kemenangan.
"Tapi, dia berhasil 'lolos' dari kritik karena peran Mohamed Salah dan Sadio Mane. Kini, akan sangat baik jika dia mulai menambah jumlah golnya atau membantu lebih baik lagi rekan setimnya untuk mencetak gol," kata Chris Sutton.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Solskjaer Bisa Sukses di Manchester United Diyakini Gegara Tuai Banyak Kritikan https://t.co/Jdy8ihB9M9— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 23, 2021
Berita Liverpool Lainnya:
Jurgen Klopp Pastikan Liverpool Bidik Kemenangan lawan Manchester United
Man United vs Liverpool: Solskjaer Pede Bisa Ulangi Kesuksesan 22 Tahun Lalu