- Diego Maradona tutup usia pada Rabu (25/11/2020) waktu setempat pada usia 60 tahun.
- Belum ada tujuh hari Maradona pergi dari dunia, keluarganya sudah berebut harta warisan.
- Petugas pajak Italia juga "meminta bagian" dari harga yang ditinggalkan sang legenda.
SKOR.id - Diego Maradona tutup usia pada Rabu (25/11/2020) waktu setempat. Belum ada tujuh hari pascameninggalnya sang dewa, anak dan keluarga sudah berebut harta.
Dilansir dari Mirror, Maradona meninggalkan harga sekitar 75 juta pounds atau sekitar Rp1,4 triliun.
Saat ini, warisan legenda Argentina itu tengah menjadi rebutan anak, tunangan, dan petugas pajak Italia.
Rebutan harta kekayaan sang legenda itu sudah diprediksi sejak dua hari pasca kematiaan Maradona.
Saat itu, satu laki-laki berusia 19 tahun bernama Santiago Lara mengaku sebagai anak kandung Maradona.
Lara meminta agar jenazah ayahnya digali untuk melakukan tes DNA supaya dirinya diakui secara resmi oleh negara.
Tak berselang lama, Rocio Oliva yang mengaku sudah bertunangan dengan Diego Maradona selama enam tahun (tetapi berpisah pada 2018), juga menuntut kompensasi finansial.
Belum lagi permintaan pembagian warisan dari lima anak resmi Maradona antara lain: Diego Junior, Dalma, Giannina, Jana, dan Diego Fernando.
Mereka juga mengaku berhak atas harta kekayaaan yang ditinggalkan sang ayah.
Adapula Santiago Lara dan Magali Gil serta tiga anak lainnya yang mengaku sebagai keturunan Diego Maradona dari perempuan yang lain.
Bukan hanya dari pihak keluarga, petugas pajak di Italia juga meminta keluarga untuk melunasi tunggakan pajak sang legenda.
Pengacara pajak Maradona Italia, Angelo Pisano mengatakan bahwa agennya itu tak menghasilkan banyak uang kala masih menjadi pemain.
“Dia tidak menghasilkan banyak sebagai pemain. Dia tidak tertarik pada uang. Tetapi, begitu banyak orang yang mengeksploitasinya," kata Pisano, sang pengacara Maradona.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Diego Maradona Lainnya:
Dries Mertens Tak Bisa Lupakan Jasa Diego Maradona di Napoli
Selfie dengan Jenazah Maradona, 3 Pegawai Rumah Duka Dipecat dan Diancam Dibunuh Fans