- Hubungan Real Madrid dan Borussia Dortmund dikabarkan menegang.
- Real Madrid disebut tak puas dengan kebijakan Borussia Dortmund terkait dengan menit bermain Reinier Jesus.
- Reinier Jesus dipinjam oleh Dortmund pada bursa musim panas 2020.
SKOR.id - Real Madrid dan Borussia Dortmund dikabarkan sedang dalam hubungan yang kurang harmonis.
Hubungan Madrid dan Dortmund yang menegang masuk dalam surat kabar Diario AS pada hari Kamis (5/11/2020).
Real Madrid disebut tak puas dengan kebijakan skuad Borussia Dortmund yang jarang memainkan sosok Reinier Jesus.
Reinier yang dipinjam Dortmund dari Madrid kalah bersaing di lini depan Die Borussen. Pemain berusia 18 tahun ini tercatat hanya tampil 106 menit dalam enam penampilannya musim ini.
Rotasi yang dilakukan pelatih Lucien Favre disebut hanya berkonsentrasi hanya pada sosok Jadon Sancho, Giovanni Reyna, Erling Haaland, Julian Brandt atau Marco Reus.
Real Madrid kurang puas dengan Reinier yang masih sering menghangatkan bangku cadangan. Terlebih, baik Madrid dan Borussia Dortmund sempat mengatakan bahwa "mengakui potensi Reinier" dalam proses negosiasi peminjaman sang pemain.
Kontrak Reinier Jesus untuk memperkuat Borussia Dortmund disetujui berlangsung hingga dua tahun mendatang.
Namun, laporan yang sama menyebut bahwa sang pemain bisa ditarik paksa oleh Madrid jika tak puas dengan sempitnya kesempatan yang diberikan Borussia Dortmund.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Wonderkid Eropa yang Bisa Tampil di Piala Dunia U-20, Calon Lawan Timnas U-19 Indonesia https://t.co/26ugmCkYFG— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 22, 2020
Berita Real Madrid Lainnya:
Ditaklukkan Real Madrid, Samir Handanovic Akui Inter Milan Kalah Determinasi