- J.League berupaya lebih mendekatkan diri lagi dengan para penggemar mereka di Indonesia.
- Salah satunya dengan menghadirkan live streaming Meiji Yasuda J1 League 2020 dan Meiji Yasuda J2 League 2020, yang bisa dinikmati masyarakat Indonesia.
- J.League pun telah bersepakat menjalin kerja sama dengan Skor Indonesia.
SKOR.id - Kabar gembira untuk pencinta sepak bola di Indonesia. Pasalnya, tontonan sepak bola berkualitas bisa dinikmati kembali secara gratis.
Itu lantaran J.League menghadirkan siaran langsung kompetisi Meiji Yasuda J1 League 2020 dan Meiji Yasuda J2 League 2020 melalui akun Youtube resmi mereka, J.League International.
Setidaknya, tiap pekan para pencinta sepak bola di Indonesia bisa menikmati masing-masing satu pertandingan berkualitas dari kompetisi kasta pertama dan kedua di Jepang itu.
Terdekat, bakal disajikan pertandingan antara Gamba Osaka vs Kashiwa Reysol, yang merupakan pekan ke-24 Meiji Yasuda J1 League 2020, Sabtu (24/10/2020).
Gamba Osaka saat ini menempati peringkat keempat dengan 45 poin. Sedangkan Kashiwa Reysol berada di posisi kedelapan dengan 37 poin.
Untuk live streaming pertandingan itu, bisa disaksikan di bawah ini yang akan dimulai pada pukul 13.50 WIB:
Sedangkan untuk laga Meiji Yasuda J2 League 2020 yang bisa dinikmati penonton Indonesia adalah pertemuan antara Ehime FC kontra Tochigi SC, Minggu (25/10/2020).
Ehime FC sementara ini masih terdampar di posisi buncit klasemen dengan poin 22 dari 28 pertandingan yang telah dijalani. Sementara Tochigi SC berada di peringkat ke-11 dengan nilai 38, juga dari 28 laga.
Untuk live streaming pertandingan tersebut, bisa disaksikan di bawah ini yang akan dimulai pada pukul 13:50 WIB:
Pada sisi lain, untuk lebih mendekatkan diri dengan para penggemar mereka di Indonesia, J.League menjalin kerja sama dengan Skor Indonesia.
Ke depannya, banyak hal yang bakal dikolaborasikan antara keduanya. Mulai dari pengelolaan konten hingga bisa memfasilitasi para pemain Indonesia yang ingin berkiprah di Liga Jepang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita J.League Lainnya:
J.League, Edisi Pertama Sampai 2004 Banyak Pakai Split Season Plus Penilaian Unik
J.League, Kompetisi Berkualitas dengan Perencanaan Super Matang