- Kontrak Hakan Calhanoglu di AC Milan bakal berakhir musim panas tahun depan.
- Namun, I Rossoneri belum juga menawarkan perpanjangan kontrak karena permintaan sang pemain terlalu tinggi.
- Menurut laporan, jika AC Milan tak memenuhi tuntutan tersebut, Hakan Calhanoglu bisa membelot ke Inter.
SKOR.id - Agen Hakan Calhanoglu telah menawarkan kliennya ke rival sekota AC Milan, Inter Milan.
Seperti diketahui, kontrak Hakan Calhanoglu dengan I Rossoneri bakal berakhir pada musim panas 2021.
Namun hingga kini, klub yang bermarkas di San Siro itu belum juga membahas perpanjangan kerja sama dengan sang pemain.
Terutama ketika Calhanoglu melontarkan satu permintaan kepada manajemen AC Milan beberapa waktu lalu.
Ya, pemain asal Turki itu tak ingin meneken perpanjangan kontrak dengan cuma-cuma. Sang pemain ingin Milan menaikkan gajinya.
Tak tanggung-tanggung, Hakan Calhanoglu meminta 6 juta euro per musim dari AC Milan.
Angka ini hampir tiga kali lipat gaji yang diterima Hakan Calhanoglu sekarang, yang hanya berada di angka 2,5 juta euro.
Waktu AC Milan mulai menipis, mengingat Calhanoglu akan bebas menandatangani perjanjian pra-kontrak dengan klub mana pun mulai 1 Januari 2021.
Dan kini agen Calhanoglu telah menawarkan kliennya itu kepada Inter Milan.
Nantinya, penyerang asal Turki itu bisa menjadi rekan Romelu Lukaku atau Lautaro Martinez di lini depan.
Hakan Calhanoglu telah merumput bersama AC Milan sejak musim panas 2017. Sejauh ini, dirinya telah mencatatkan 136 penampilan, dengan koleksi 27 gol dan 39 assist.
Gelandang asal Turki itu juga telah melalui awal yang bagus musim ini, dengan mencetak empat gol dan tiga assist dalam tujuh penampilan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita AC Milan Lainnya: