- Zinedine Zidane kembali dibuat pusing dengan dua pemain seniornya.
- Mereka adalah Sergio Ramos dan Eden Hazard.
- Keduanya harus kembali masuk ruang perawatan dan membuat lubang pada skuat Real Madrid.
SKOR.id - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, dikabarkan tengah dibuat pusing dengan dua pemain seniornya.
Dilansir dari Marca, dua pemain tersebut adalah Sergio Ramos dan Eden Hazard yang sama-sama dihantam cedera.
Eden Hazard belum tampil musim ini. Padahal manajemen dan penggemar sudah menaruh harapan besar kepada mantan bintang Chelsea tersebut.
Kabar terbaru menyebut jika Hazard ternyata memiliki cedera yang cukup serius. Itu artinya, penyerang asal Brasil itu diyakini bakal lebih lama lagi menepi dari skuat Los Blancos.
Meski demikian, Zidane yakin jika pemainnya itu sedang ditangani oleh-oleh medis yang luar biasa milik Madrid.
"Cederanya lebih dari yang dikira, tapi dia sudah melangkah ke lapangan. Saya sepenuhnya mempercayai orang-orang yang bekerja dengannya. Saya berharap segera kami bisa melihat Hazard," kata Zidane.
Bukan hanya Hazard, Sergio Ramos pun punya nasib yang sama bahkan lebih parah.
Pemain asal Spanyol itu dikabarkan belum ikut berlatih dengan rekan-rekannya di Los Blancos.
Ramos mengalami cedera ketika melawan Cardiz pada laga lanjutan Liga Spanyol beberapa waktu lalu.
Besar kemungkinan, Sergio Ramos bukan hanya bakal absen pada laga Liga Champions kontra Shakhtar Donetsk namun juga pada El Clasico, Sabtu (24/10/2020) pukul 21.00 WIB.
"Sergio punya masalah dan saat ini dia belum berlatih. Kami tidak ingin mengambil risiko apa pun. Pada akhirnya kami akan lihat apa yang akan terjadi. Dia belum bisa berlatih secara normal," kata Zidane.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BACA JUGA:
Kevin De Bruyne, Gelandang Terbaik Dunia Versi Xavi Hernandez
Bagi Fabio Cannavaro, Aksi Andres Iniesta Lebih Menarik Dibanding Lionel Messi