- Bek Bayern Munchen, Jerome Boateng, kini dikabarkan terlibat dalam dua masalah.
- Terbaru, Boateng disebut menghadapi tuduhan penganiayaan yang bisa membuat sang pemain dipenjara selama lima tahun.
- Boateng juga berada dalam posisi tidak jelas atas masa depannya bersama Bayern Munchen.
SKOR.id - Bek Bayern Munchen, Jerome Boateng, disebut langsung tertimpa dua masalah besar pada awal musim 2020-2021.
Terbaru, Jerome Boateng disebut menganiaya mantan pacarnya, Sherin Senler, dan putri kembarnya. Kasus ini dikabarkan terjadi pada 2018, namun baru diperkarakan pada tahun ini.
Kasus hukum yang melilit Boateng terjadi di tengah tidak jelasnya masa depan sang pemain di Bayern Munchen pada musim ini.
Kasus Penganiayaan
Kasus Jerome Boateng dan Sherin Senler terjadi saat keduanya berlibur pada tahun 2018.
Pemain berusia 32 tahun itu dituduh menyerang ibu dari putri kembarnya yang berusia sembilan tahun dengan melemparkan tempat lilin kaca.
Barang bukti video sudah berada di tangan pihak berwenang. Boateng pun dilaporkan akan menjalani sidang pada 10 Desember 2020.
Melalui laporan Bild, Boateng menyanggah tuduhan tersebut. Namun, sang pemain bisa menjalani hukuman hingga lima tahun penjara, atau denda yang cukup besar, jika terbukti bersalah.
Ditukar Christian Eriksen
Sebelumnya, Bild juga melaporkan adanya kemungkinan kesepakatan tukar pemain antara Bayern Munchen dan Inter Milan.
Inter disebut menawarkan Christian Eriksen untuk Bayern, namun meminta Jerome Boateng sebagai "kompensasi."
Namun, kesepakatan ini masih sebatas rumor. Hanya saja, kabar akan ditukar dengan Eriksen seakan menjadi "konfirmasi" bahwa Boateng dan Bayern Munchen disebut tidak dalam hubungan baik.
Jerome Boateng melabeli Bayern Munchen klub yang tidak toleran. Munchen bersikeras memberi denda kepada Boateng akibat melanggar aturan isolasi tim pada awal April 2020. Padahal, saat itu Ia terpaksa pergi untuk menjenguk anaknya yang sedang sakit.
Situasi itu diperburuk dengan belum adanya kepastian perpanjangan kontrak Boateng di Muenchen. Sementara masa abdinya hanya tersisa hingga akhir musim ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Edinson Cavani dan Rapor 5 Pemain Gondrong di Manchester United https://t.co/nPjXSsy3Oa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 8, 2020
Berita Bayern Munchen lainnya:
Gagal Gaet Callum Hudson-Odoi, Petinggi Bayern Munchen Buka Suara
Bayern Munchen Tidak Paksa David Alaba untuk Teken Kontrak Baru