- Juventus disebut menargetkan sosok Kylian Mbappe sebagai pengganti Cristiano Ronaldo.
- Bahkan, Juventus disebut sudah menyiapkan tawaran 400 juta euro (Rp6,9 triliun).
- Real Madrid yang disebut juga meminati Mbappe kini mencari alternatif striker lainnya.
SKOR.id - Juventus disebut sedang "menabung" untuk mendatangkan striker Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe, pada bursa transfer 2021.
Rumor ini muncul dari surat kabar Italia, Tuttosport, pada Rabu (14/10/2020) waktu setempat.
Dalam laporannya, Juventus menyiapkan anggaran sebesar 400 juta euro atau Rp6,9 triliun untuk mendapatkan kontrak Kylian Mbappe.
Kedatangan Mbappe bukan hanya sekadar memperkuat skuad, namun juga mencari sosok pengganti Cristiano Ronaldo.
Cristiano Ronaldo kini makin santer diisukan akan dilepas Juventus secepatnya, terutama terkait dengan usia sang pemain.
Selain itu, laporan yang sama menyebut kecil kemungkinan Juventus akan menduetkan Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo. Perhitungan gaji menjadi salah satu variabel pertimbangan duet ini takkan bermain untuk Juventus.
Real Madrid cari alternatif
Real Madrid juga turut disebut sebagai peminat utama Kylian Mbappe, bahkan sejak sebelum bursa transfer musim panas 2020.
Namun, krisis membuat Madrid harus berpikir ulang untuk mendapatkan Mbappe. Kini, Madrid justru disebut siap menebus klausul Erling Haaland.
Krisis keuangan disebut menjadi alasan Real Madrid tidak membeli pemain dengan nama besar pada awal musim ini. Namun, ini bukan berarti Madrid tak bisa melakukan transfer akbar pada bursa transfer mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Edinson Cavani dan Rapor 5 Pemain Gondrong di Manchester United https://t.co/nPjXSsy3Oa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 8, 2020
Berita Juventus lainnya:
Liga Italia: Napoli Diputuskan Kalah 0-3 dari Juventus dan Dikurangi Satu Poin
Andrea Pirlo Latih Juventus, Eks-Rekan Setimnya di AC Milan Turut Senang