- Laga Levante vs Real Madrid akan berlangsung pada pekan keempat Liga Spanyol, Minggu (4/10/2020).
- Real Madrid harus menghadapi krisis pemain karena badai cedera.
- Zinedine Zidane harus ''ditinggal'' dua bek kanannya yang cedera.
SKOR.id - Jornada keempat Liga Spanyol akan mempertemukan Levante dan Real Madrid, Minggu (4/10/2020) malam WIB.
Menuju laga keempat, tantangan Real Madrid cukup berat. Meski belum terkalahkan pada tiga laga awal, namun Madrid menghadapi keterbatasan memilih pemain pada pekan ini.
Cedera yang menyelimuti skuad Los Blancos membuat sang pelatih, Zinedine Zidane, harus memutar otak. Salah satu yang menjadi sorotan adalah cederanya Dani Carvajal dan Alvaro Odriozola yang bisa meninggalkan lubang di pos bek kanan.
Zidane juga belum bisa memainkan dua pilar utama Madrid, Eden Hazard dan Toni Kroos, yang masih dalam pemulihan cedera.
"Saya tidak khawatir, tetapi juga tak menyukai kondisi ini. Sisa pemain yang ada harus tetap berjuang (dalam laga-laga selanjutnya). Kami akan menghadapi pertandingan dengan pemain tersisa yang kami miliki," kata Zidane.
Pilar-pilar utama Madrid seperti Sergio Ramos, Karim Benzema dan Luka Modric dikabarkan akan siap merumput di kandang Levante.
Namun, Levante juga telah bersiap untuk menjamu kedatangan Real Madrid. Sang pelatih, Paco Lopez, kabarnya sudah memiliki rencana untuk mengamankan poin di kandang sendiri.
Mereka bisa saja hanya membutuhkan sedikit upaya untuk mengalahkan kami. Tapi, kami harus bisa bekerja kolektif untuk menghadapi lawan seperti mereka,” ucap Lopez.
Baik Madrid maupun Levante diprediksi akan memainkan strategi permainan terbuka. Di samping itu, Levante juga diprediksi akan kembali "mencari" peluang lewat situasi bola mati seperti tendangan bebas dan sepak pojok.
Head to Head
23/2/2020 - Levante 1-0 Real Madrid
14/9/2019 - Real Madrid 3-2 Levante
25/2/2019 - Levante 1-2 Real Madrid
20/10/2018 - Real Madrid 1-2 Levante
4/2/2018 - Levante 2-2 Real Madrid
Laga Terakhir Levante
14/9/2020 - Valencia 4-2 Levante
15/9/2020 - Sevilla 3-2 Levante
27/9/2020 - Osasuna 1-3 Levante
2/10/2020 - Sevilla 1-0 Levante
Laga Terakhir Real Madrid
15/9/2020 - Real Madrid 6-0 Getafe
21/9/2020 - Sociedad 0-0 Real Madrid
27/9/2020 - Betis 2-3 Real Madrid
1/10/2020 - Real Madrid 1-0 Valladolid
Perkiraan susunan pemain:
Levante (4-4-2): Aitor Fernandez; Jorge Miramon, Ruben Vezo, Sergio Postigo, Tono; Gonzalo Melero, Jose Campana, Nemanja Radoja, Enis Bardhi; Roger Marti, Jose Luis Morales.
Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois; Nacho Fernandez, Raphael Varane, Sergio Ramos, Ferland Mendy; Fede Valverde, Casemiro, Luka Modric; Vinicius Jr, Karim Benzema, Martin Odegaard
Prediksi Skor.id
Levante 40-60 Real Madrid
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
5 Calon Panic Buying Terbaik di Bursa Transfer Liga Inggris 2020 https://t.co/5K19eueoHK— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 30, 2020
Berita Real Madrid lainnya:
Dani Carvajal Absen 2 Bulan, Real Madrid Krisis Bek Kanan
Mariano Garcia Remon Tak Yakin Eden Hazard Akan Bangkit di Real Madrid