- Edinson Cavani belum juga menemukan klub baru.
- Pemain asal Uruguay itu dikabarkan hanya mau merapat ke Atletico Madrid.
- Bahkan kini, sang pemain siap berkorban asal bisa menjadi bagian dari Los Rojiblancos.
SKOR.id - Bursa transfer musim panas 2020 akan ditutup pada 5 Oktober mendatang. Namun Edinson Cavani belum juga mendapat klub baru.
Penyerang asal Uruguay itu sudah menolak tawaran perpanjangan kontrak dari klub lamanya, Paris Saint-Germain.
Sebelumnya, Cavani dikait-kaitkan dengan sejumlah klub, termasuk Manchester United dan Atletico Madrid.
Di Atletico, Diego Simeone bahkan siap untuk menduetkan Cavani dengan kompatriotnya, Luis Suarez.
Namun, Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo, menegaskan bahwa manuver tersebut tak akan terjadi.
Menurutnya pasukan Diego Simeone masih bisa mengandalkan Diego Costa sebagai tandem Luis Suarez musim ini.
Selain itu gaji Cavani yang mencapai 10 juta euro per tahun dianggap terlalu mahal di kantong Los Rojiblancos.
"Saya tidak berpikir akan ada perubahan di Atleti. Situasi Edinson Cavani tidak sama dengan Luis Suarez," kata Cerezo beberapa waktu lalu.
Dilansir dari AS, kini giliran Cavani yang memohon kepada Atletico. Pemain berusia 31 tahun itu dikabarkan siap menurunkan gajinya agar bisa bergabung dengan klub Merah-Putih.
Meski demikian, sulit bagi Atletico untuk mewujudkan keinginan sang pemain. Sebab, salah satu syarat yang harus mereka penuhi untuk merekrut Cavani adalah menjual Diego Costa terlebuh dahulu.
Mengingat bursa transfer yang hanya tersisa dua hari lagi, sulit bagi Enrique Cerezo untuk melakukan pergerakan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Atletico Madrid Lainnya:
Atletico Madrid dan Luis Suarez Dikabarkan Capai Kesepakatan