- Winger Liverpool, Xherdan Shaqiri, disarankan untuk mencari klub baru.
- Saran tersebut disampaikan oleh mantan pelatih Shaqiri di Timnas Swiss, Ottmar Hitzfeld.
- Hitzfeld berpendapat, Liga Jerman menjadi kompetisi yang cocok untuk Shaqiri.
SKOR.id - Mantan pelatih timnas Swiss, Ottmar Hitzfeld, berbicara soal nasib mantan anak asuhnya, Xherdan Shaqiri bersama Liverpool.
Xherdan Shaqiri didatangkan Liverpool dari Stoke City pada musim 2018-2019 dan pada musim itu ia menjadi salah satu pemain kunci The Reds dengan mencatatkan 30 penampilan di berbagai ajang.
Akan tetapi, winger berusia 28 tahun itu hanya tampil dalam 11 pertandingan di semua kompetisi pada musim 2019-2020.
Terbaru, Xherdan Shaqiri tidak masuk dalam skuad Liverpool kala menghadapi Arsenal di ajang Piala Liga Inggris, Kamis (1/1/2020).
Hal itu memunculkan berbagai spekulasi tentang masa depannya bersama klub yang bermarkas di Anfield tersebut.
Ottmar Hitzfeld menyarankan agar Xherdan Shaqiri mencari pelabuhan baru untuk mendapatkan waktu bermain reguler.
"Xherdan seharusnya pindah ke klub di mana dia bisa bermain reguler. Dia harus senang lagi, kami ingin melihat Xherdan senang," ujar Hitzfeld.
"Kepindahannya akan bagus untuk semua pihak, baik untuk lingkungan di sekitarnya ataupun untuk para penggemarnya."
Lebih lanjut, Hitzfeld menyebutkan sejumlah klub Liga Jerman yang menurutnya sesuai untuk eks pemain Bayern Munchen tersebut.
"Di Liga Jerman, klub seperti Gladbach, Leverkusen, atau Wolfsburg bisa menjadi tempatnya untuk berpijak dan bertanding lagi," pungkas Hitzfeld.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tottenham Hotspur Resmi Gaet Penyerang Anyar, Carlos Vinicius https://t.co/uvHQjisGPF— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 3, 2020
Berita Liverpool Lainnya: