- Jens Petter Hauge semakin dekat dengan pintu masuk AC Milan.
- Pemain Bodo/Glimt itu sudah berada di Italia untuk menjalani pemeriksaan medis.
- Jens Petter Hauge diyakini akan memiliki posisi baru di skuad asuhan Stefano Pioli.
SKOR.id - AC Milan selangkah lagi resmi mendapatkan servis pemain Bodo/Glimt, Jens Petter Hauge.
Hauge sudah terbang ke Italia pada Selasa (29/9/2020) waktu setempat untuk menjalani pemeriksaan medis di Milan.
Dilansir dari Sempre Milan, pemain berusia 20 tahun itu kemungkinan akan punya posisi baru di skuad Stefano Pioli.
Laporan menyebut, Jens Petter Hauge kemungkinan akan didapuk untuk bermain di posisi sayap kanan atau kiri.
Pemain asal Norwegia itu mungkin juga akan ditempatkan sebagai trequartista di belakang striker.
Nantinya, Hauge akan menjadi menunjang kinerja tridente anyar lini depan AC Milan, yakni Brahim Diaz, Lorenzo Colombo, dan Rafael Leao.
Ketiganya akan jadi andalan sementara di lini depan Rossoneri menyusul absennya Ante Rebic dan Zlatan Ibrahimovic.
Meski sudah sangat dengan dengan pintu masuk San Siro, namun Jens Petter Hauge diyakini belum akan bertemu dengan rekan-rekan barunya di Milanello.
Sebab, sejumlah pemain utama AC Milan akan melawat ke Portugal untuk menjalani laga Liga Europa kontra Rio Ave, Kamis (1/10/2020) waktu setempat.
Kabarnya, Jens Petter Hauge baru akan menjalani debut bersama AC Milan pada pertandingan Liga Italia kontra Spezia, Minggu (4/10/2020) malam WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Jens Petter Hauge Lainnya:
Jens Petter Hauge, Winger Incaran AC Milan yang Maniak Olahraga dan Anti Alkohol