- Gelandang serang Paris Saint-Germain, Angel Di Maria, mempertanyakan alasan namanya tidak ada di tim nasional Argentina.
- Di Maria menekankan kalau tubuhnya masih bugar dan kemampuannya tetap sama meski berusia 32 tahun.
- Terkait dengan hukuman larangan tampil empat laga, ia mengaku gesturnya dipicu oleh komentar menyinggung bek Olympique Marseille, Alvaro Gonzalez.
SKOR.id - Angel Di Maria sangat geram ketika mengetahui namanya tak ada dalam tim nasional Argentina yang akan berlaga di kualifikasi Piala Dunia 2022.
Gelandang serang Paris Saint-Germain tersebut menginginkan penjelasan dari pelatih Lionel Scaloni.
Jika alasannya adalah usia, masih banyak pemain lain yang lebih tua darinya tapi punya kesempatan tampil.
Pesepak bola 32 tahun tersebut mengaku kalau kondisinya pun masih bugar dan bisa memberi aksi penting.
“Saya tidak menemukan alasan (kenapa tak dipanggil timnas). Saya tak bisa berkata-kata. Banyak yang bilang saya terlalu tua, meski usia saya 32 tahun masih bisa berlari dengan cara yang sama. Itu saya perlihatkan di setiap laga,” ucapnya kepada Closs Continental.
“Saya berusaha keras di klub demi mendapat peluang di timnas dan bisa berkompetisi. Sulit dipahami tidak dipanggil ketika kondisi bagus. Jika saya tidak dipanggil karena mereka memang tidak mau memanggil saya. Saya akan lanjut berjuang.”
Mantan bintang Real Madrid tersebut kembali menekankan Lionel Messi dan Nicolas Otamendi seharusnya juga dicoret kalau pelatih beralasan ingin melakukan regenerasi.
“Jika kita memikirkan pengganti, itu seharusnya berlaku untu semua. Messi, Otamendo atau pemain lain di level tinggi juga seharusnya pergi,” Angel Di Maria menuturkan.
“Saya masih bisa mencapai level Kylian Mbappe dan Neymar walaupun berumur 32 tahun.”
Terkait dengan gestur tak terpuji terhadap Alvaro Gonzalez, ia mengaku dipicu oleh perkataan bek Marseille itu.
“Apa yang saya lakukan karena sebuah reaksi dan karena pihak yang berseberangan melontarkan kata-kata yang saya tak suka,” ia menandaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Angel Di Maria Lainnya:
Angel Di Maria Tertangkap Kamera Ludahi Pemain Marseille
3 Pemain PSG Positif Covid-19, Termasuk Neymar dan Angel Di Maria