- Real Madrid belum mengeluarkan biaya transfer musim panas ini.
- Jumlah ini kalah dari uang yang dihabiskan oleh tim B Barcelona.
- Barcelona B musim ini promosi ke kasta kedua Liga Spanyol.
SKOR.id - Tim B Barcelona sudah mengeluarkan uang transfer yang lebih banyak daripada Real Madrid.
Musim panas ini adalah anomali di pasar transfer dengan kondisi keuangan klub-klub yang mengalami krisis akibat pandemi.
Salah satu hal yang unik adalah tim B Barcelona yang musim ini promosi ke kasta kedua Liga Spanyol.
Kini, Barcelona B jadi tim nomor delapan teratas soal pengeluaran biaya transfer musim panas ini di Spanyol.
Mereka sudah mengeluarkan total dana 13 juta euro.
Jumlah ini digunakan untuk membeli Matheus Pereira (8 juta euro), Gustavo Maia (4,5) dan Moussa N'Diaye (0,5).
Jumlah ini memang lebih banyak dari tim-tim besar di Spanyol seperti Real Betis dan Real Madrid yang belum mengeluarkan biaya transfer.
Real Madrid contohnya, mereka lebih memilih menguatkan tim dengan kembalinya beberapa pemain dari masa peminjaman.
Pemain-pemain tersebut seperti Andriy Lunin, Alvaro Odriozola, hingga Martin Odegaard.
Hal ini sebenarnya sudah disampaikan Presiden Real Madrid, Florentino Perez, beberapa bulan lalu.
"Ini bukan musim panas untuk pembelian besar," ujar Perez.
"Kami mendapat banyak uang dari pemasukan di stadion, dan kini kosong, kami kehilangan sekitar 25 persen pemasukan."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kisah Rintangan Terberat Kai Havertz: Kaki Panjang dan Ujian Sekolahhttps://t.co/x0Bv1ecsEY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 5, 2020
Berita Barcelona Lainnya: