- Duta Besar Spanyol untuk Irak, Juan Jose Escobar, menyatakan bahwa Real Madrid akan berkunjung ke negara tersebut.
- Tawaran sudah diajukan ke klub dan mungkin akan dieksekusi setelah pandemi Covid-19 dan krisis berakhir.
- Spanyol membuka pintu untuk tim-tim Irak yang ingin berlatih di Negeri Matador.
SKOR.id - Real Madrid memiliki rencana besar setelah pandemi Covid-19 berakhir. Tim asuhan Zinedine Zidane akan menyapa penggemarnya di Irak.
Kabar ini disampaikan Duta Besar Spanyol untuk Irak, Juan Jose Escobar, Rabu (17/9/2020), saat bertemu Menteri Pemuda dan Olahraga Irak, Adnan Darjal, di Baghdad.
Escobar mengklaim bahwa hubungan baik antara kedua negara bisa memuluskan rencana tersebut.
Ini merupakan salah satu bentuk dukungan pemerintah Spanyol terhadap olahraga terutama sepak bola di Irak.
“Kami telah mendukung sepak bola Irak, Asosiasi Sepak Bola Irak dan Komite Olimpiade. Ada banyak proyek dalam horizon, termasuk kunjungan Real Madrid ke Irak," ucapnya dilansir Shafaq News.
Tawaran masih berlaku untuk kehadiran mereka usai ancaman pandemi Covid-19 dan kondisi sulit yang dialami seluruh dunia berlalu.”
Escobar pun membuka kesempatan kepada tim-tim Irak yang ingin berlatih di Negeri Matador.
“Tim-tim Irak punya kesempatan untuk menggelar kamp latihan di Spanyol, terutama banyak pelatih Spanyol yang bekerja di Irak,” ia menuturkan.
Selain memboyong Real Madrid, rencana lain yang ingin dikembangkan adalah membantu talenta-talenta muda berkembang dan membangun pusat sepak bola untuk para pemain muda.
“Menurut data dan riset, menunjukkan bahwa Irak merupakan salah satu negara kaya yang bisa membayar utang-utang di semua area. Semua proyek akan aman, terutama untuk para pemain muda," Escobar mengungkapkan.
Sementara itu, Darjal mengungkapkan bahwa negaranya akan membuat beberapa stadion olahraga besar.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Real Madrid Lainnya:
2 Formasi Berbeda Real Madrid dalam Laga Uji Coba Terakhir
3 Catatan Real Madrid saat Bantai Getafe dalam Laga Persahabatan