- Ada dua pertandingan Premier League - kasta teratas Liga Inggris - malam ini.
- West Bromwich Albion vs Leicester City akan menjadi pembuka pada pukul 20.00 WIB.
- Duel Tottenham Hotspur vs Everton akan menjadi penutup jadwal Liga Inggris malam ini.
SKOR.id - Jadwal Liga Inggris untuk pekan pertama Premier League akan berlanjut pada Minggu (13/9/2020).
Tim promosi, West Bromwich Albion, akan mendapat tantangan berat ketika kedatangan Leicester City di Stadion The Hawthorns.
The Baggies - julukan West Brom - lolos ke Premier League setelah finis di posisi kedua Divisi Championship, di bawah Leeds United.
Sementara itu, Leicester City merupakan salah satu wakil Inggris di kancah Liga Europa musim ini.
Pertandingan West Brom vs Leicester akan dimainkan pada pukul 20.00 WIB.
West Brom vs Leicester ini juga akan ditayangkan langsung oleh NET TV.
Seusai laga tersebut, dilanjut pertandingan Tottenham Hotspur vs Everton.
Big match Tottenham vs Everton akan ditayangkan di Mola TV pada pukul 22.30 WIB.
Dua pertandingan tersebut juga bisa dinikmati melalui layanan live streaming Mola TV.
Berikut jadwal pertandingan dan jadwal siaran langsung Liga Inggris, Minggu (13/9/2020):
20.00 WIB - West Brom vs Leicester (Live NET TV) - Link live streaming West Brom vs Leicester
22.30 WIB - Tottenham vs Everton (Live Mola TV) - Link live streaming Tottenham vs Everton
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Liga Inggris, Hari Pertama Premier League 2020-2021
Premier League - kasta teratas Liga Inggris - musim 2020-2021 telah dimulai pada Sabtu (12/9/2020).
Empat pertandingan sudah berlangsung pada Sabtu. Fulham vs Arsenal di Craven Cottage menjadi partai pembuka Premier League musim ini.
Laga Fulham vs Arsenal itu dimenangi tim tamu dengan skor 3-0 sehingga berhak atas posisi puncak klasemen Liga Inggris.
Crystal Palace vs Southampton menjadi partai kedua yang berlangsung pada Sabtu malam WIB.
Tuan rumah Crystal Palace menang dengan skor 1-0 berkat gol Wilfried Zaha.
Pertandingan ketiga, Liverpool vs Leeds United, berlangsung seru di Stadion Anfield dan berakhir dengan skor 4-3 untuk tuan rumah.
Laga West Ham United vs Newcastle United menjadi penutup hari pertama Premier League musim ini.
Sebagai tuan rumah, West Ham yang diasuh David Moyes takluk 0-2 dari Newcastle.
Baca berita Liga Inggris lainnya: