- Wolverhampton Wanderers kembali mendapatkan pemain muda asal Portugal.
- Pemain tersebut adalah Vitinha yang dipinjam dari FC Porto selama semusim.
- Vitinha menyusul rekan setimnya, Fabio Silva yang direkrut Wolves di musim panas ini.
SKOR.id - Wolverhampton Wanderers resmi mendatangkan youngster milik FC Porto bernama Vitinha secara pinjaman.
Pengumuman tersebut disampaikan di laman resmi Wolverhampton Wanderers, Rabu (9/9/2020) waktu setempat.
Gelandang berusia 20 tahun itu akan dipinjam Wolves selama satu musim disertai dengan opsi pembelian.
"Anak muda bertalenta itu tiba di Wolverhampton pada hari Rabu setelah menyelesaikan tugas bersama timnas Portugal U-21," bunyi pernyataan Wolves.
"Di usia 20 tahun Vitinha bermain di level tertinggi bersama Porto musim lalu, menjalani debutnya pada bulan Januari dan mencatatkan tujuh penampilan saat raksasa Portugal itu menjuarai liga dan Piala Portugal."
Kedatangan gelandang asal Portugal itu disambut gembira oleh salah satu petinggi The Wolves, Jeff Shi.
"Vitinha adalah rekrutan penting dalam rencana perekrutan kami di musim panas ini," kata Jeff Shi.
"Dia adalah talenta muda yang menarik dan spesial, dengan teknik dan kreativitas yang melimpah. Dia akan menjadi opsi baru musim ini."
Jeff Shi kemudian berujar bahwa perekrutan Vitinha merupakan salah satu strategi untuk mengembangkan Wolverhampton.
"Perekrutan Vitinha menunjukkan ambisi dan strategi kami untuk mengembangkan tim utama kami di lapangan," ujarnya.
Vitinha menyusul rekan setimnya di FC Porto, Fabio Silva yang juga direkrut Wolverhampton Wanderers pada Sabtu (5/9/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cristiano Ronaldo Diyakini Masih Bisa Bermain hingga Usia 40https://t.co/ILyl6FlVoL— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 10, 2020
Berita Wolverhampton Wanderers Lainnya:
Bursa Transfer: Gaet Fabio Silva, Wolverhampton Wanderers Catat Rekor