- Kai Havertz kini sudah resmi berseragam Chelsea.
- Sebagai pemain baru, Havertz butuh beradaptasi di lingkungan barunya.
- Havertz percaya ia bisa beradaptasi dengan cepat.
SKOR.id - Pemain anyar Chelsea, Kai Havertz, percaya ia akan sudah bisa beradaptasi dalam waktu tiga pekan saja.
Kai Havertz kini resmi jadi rekrutan keenam Chelsea musim ini usai dibeli dari Bayer Leverkusen.
Sebagai pemain baru, tak aneh apabila Kai Havertz akan membutuhkan waktu untuk beradaptasi.
Akan tetapi, Havertz mengaku mungkin ia tak butuh waktu lama untuk melakukan hal itu.
"Tentu saja ini langkah yang sangat besar. Bagi saya ini adalah negara baru, kultur baru," ujar Havertz di laman resmi klub.
"Mungkin akan sulit dalam dua tiga pekan pertama, tetapi setelah itu saya pikir saya hanya ingin bermain sepak bola dan bersenang-senang dengan para pemain lain."
Salah satu hal yang mungkin akan membuat adaptasi Havertz lebih cepat adalah kehadiran temannya di skuad Chelsea saat ini.
"Chelsea memiliki banyak pemain muda dan saya kenal beberapa seperti Timo Werner dan Antonio Rudiger."
"Kami bermain bersama di timnas Jerman dan mereka adalah teman baik saya, jadi saya rasa ini akan sangat membantu," kata Havertz.
Havertz juga berharap ia bisa meraih berbagai kesuksesan di Chelsea bersama skuad yang ada.
"Tentu saja saya ingin mendapatkan sukses besar dan kami ingin memenangi trofi di sini," ujar pemain berusia 21 tahun itu.
"Chelsea adalah tim besar dan mereka ingin memenangi trofi, saya akan mencoba sekuat tenaga sehingga kami bisa meraih tujuan ini."
Chelsea resmi memboyong Kai Havertz dari Bayer Leverkusen dengan mahar yang bisa mencapai 90 juta pounds.
Havertz kemudian diikat dengan kontrak lima tahun dan jadi pemain anyar keenam Chelsea musim panas ini.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Starting XI Timnas Wakanda: Black Panther Kapten, Shuri Pelatihhttps://t.co/jwWfJdzv6k— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 30, 2020
Berita Chelsea Lainnya: