- Youngster Arsenal, Eddie Nketiah, melontarkan pujian kepada Mikel Arteta.
- Menurutnya, pelatih asal Spanyol itu adalah sosok yang sangat memahami peran para pemainnya.
- Nketiah juga meyakini para pemain muda akan berkembang di bawah besutan Eddie Nketiah.
SKOR.id - Penyerang Arsenal, Eddie Nketiah, melemparkan pujian kepada pelatihnya, Mikel Arteta.
Nketiah merupakan salah satu dari sejumlah pemain muda yang mendapatkan kesempatan Arteta dipercaya menangani Arsenal sejak Desember tahun lalu.
Striker berusia 21 tahun itu mengemas empat gol dari 17 laga di paruh kedua musim 2019-2020 setelah setengah musim dipinjamkan ke Leeds United.
Di mata Nketiah, Mikel Arteta merupakan sosok yang sangat memahami karakter pemain yang dilatihnya.
"Mikel mengajari banyak hal kepada saya. Dia sangat ramah. Dia mengerjakan banyak taktik untuk mengerti peran pemainnya," ujarnya.
"Sebagai pemain, melihat pelatih yang mengerjakan hal serinci itu sebuah hal hebat, itu menunjukkan betapa besar kepeduliannya."
Lebih lanjut, Eddie Nketiah berujar bahwa para pemain muda akan kian berkembang bersama juru taktik asal Spanyol tersebut.
"Sebagai pemain muda, jika Anda memiliki mental yang benar, Anda pasti akan berkembang di bawah asuhannya, dan itu hal yang ini saya coba lakukan."
"Dia membantu permainan saya secara keseluruhan, memberi saya kesempatan untuk berekspresi, dan mengoreksi kesalahan serta mencoba memperbaikinya. Saya belajar sambil bekerja," ia menutup.
Sementara itu, perjuangan Eddie Nketiah bersama Arsenal di musim 2020-2021 akan dimulai kala menghadapi tim promosi, Fulham, 12 September 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Donny van de Beek, Pemain Termahal Keenam asal Belandahttps://t.co/jFGbuqQu29— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 4, 2020
Berita Arsenal Lainnya:
Arsenal Ingin Angkut Felipe Anderson dari West Ham United
Komentar Mikel Arteta soal Rekrutan Baru Arsenal, Gabriel Magalhaes