- AS Roma bakal menambahkan Cengiz Under dalam kesepakatan untuk mendapatkan Arkadiusz Milik dari Napoli.
- Arkadiusz Milik dinilai sebagai pemain yang tepat sebagai pengganti Edin Dzeko di AS Roma.
- Pertukaran Arkadiusz Milik-Cengiz Under, memiliki peluang besar karena pelatih Napoli, Gennaro Gattuso, menginginkan Cengiz Under.
SKOR.id - AS Roma berkeinginan untuk mendatangkan pemain Napoli, Arkadiusz Milik, untuk musim depan.
Untuk memudahkan negosiasi, AS Roma dikabarkan akan menambahkan Cengiz Under dalam paket transfer Milik.
Milik sebelumnya dikaitkan akan pergi ke Juventus pada bursa transfer musim panas ini. Akan tetapi, pemecatan Maurizio Sarri diyakini mengubah rencana tersebut.
Penyerang Polandia tersebut dinilai sebagai penerus yang tepat bagi Edin Dzeko di Olimpico.
Dengan Presiden AS Roma yang baru, Dan Friedkin, I Giallorossi bakal membangun skuad yang lebih matang untuk musim depan.
Klub ibu kota Italia itu juga diyakini lebih unggul dari pesaing lainnya dalam mendapatkan Milik karena mereka memiliki pemain yang Napoli inginkan.
Bukan rahasia lagi jika pelatih Napoli, Gennaro Gattuso, berminat mendatangkan Cengiz Under bahkan sejak masih membesut AC Milan.
Pemain asal Turki tersebut dinilai tepat memainkan pola 4-3-3 yang digagas Gattuso.
Cengiz Under juga akan menjadi pemain yang sempurna untuk menggantikan Jose Callejon yang sudah meninggalkan Napoli.
Napoli melabeli Arkadiusz Milik 50 juta euro (Rp883 miliar) bagi tim yang menginginkannya.
Dengan AS Roma yang menambahkan Cengiz Under dalam kesepakatan tersebut, harga Arkadiusz Milik setidaknya bisa berkurang hingga 20 juta eruo (Rp353 miliar).
Ikuti Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Andrea Pirlo Sudah Kantongi Daftar Striker Juventus di Bursa Transferhttps://t.co/fafki3o853— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 15, 2020
Berita AS Roma lainnya: