- Pemain Juventus, Leonardo Bonucci, mengklaim target Juventus musim ini adalah Liga Italia bukan Liga Champions usai tersingkir oleh Olympique Lyon di babak 16 besar Liga Champions.
- Leonardo Bonucci mengaku kecewa dengan tersingkirnya mereka di babak 16 besar Liga Champions.
- Leonardo Bonucci menyesal tidak bisa meraih kemenangan saat leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Olymique Lyon.
SKOR.id - Bek Juventus, Leonardo Bonnuci, menegaskan apabila Liga Italia menjadi prioritas Juventus usai mereka tersingkir di babak 16 besar Liga Champions melawan Olympique Lyon.
Juventus harus tersingkir dengan agregat 2-2 meski menang dengan skor 2-1 saat berhadapan dengan Olympique Lyon, Sabtu (8/8/2020) di Stadion Allianz.
Mereka kalah dari gol tandang usai Memphis Depay memastikan langkah Olympique Lyon ke perempat final melalui titik putih.
Bonucci cukup yakin apabila Bianconeri sebenarnya memiliki peluang untuk memenangi pertandingan tersebut.
"Kami menunjukkan bahwa kami memiliki kondisi fisik untuk melakukannya. Lyon hanya memiliki satu tembakan tepat sasaran. Meski begitu, target utama kami musim ini adalah memenangi liga," kata Bonucci.
Penampilan Juventus mulai menurun sejak sepak bola kembali bergulir usai jeda akibat pandemi. Mereka memiliki catatan tiga kali menang dan empat kali kalah dari sembilan pertandingan yang dijalani.
Leonardo Bonucci mengaku kecewa dengan kekalahan tersebut. Pasalnya, mereka menguasai jalannya pertandingan malam tadi.
Olympique Lyon tercatat hanya melakukan dua tembakan tepat sasaran dengan salah satunya berhasil dikonversi menjadi gol oleh Depay dari titik putih.
"Kami kesal. Kami tahu pertandingan seperti ini bisa terjadi, di mana mereka hanya duduk dan menunggu kami datang dengan bola," kata Bonucci.
"Kami kebobolan dari pinalti pada awal laga. Setelah itu kami melakukannya dengan baik untuk percaya bahwa kami bisa membalikkan keadaan. Malam ini kami memberikan semua yang kami miliki, sungguh disayangkan."
Leonardo Bonucci cukup menyesal mereka harus menelan kekalahan 1-0 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions melawan Olympique Lyon.
"Kami mungkin bisa melakukan lebih baik di partai tandang, permainan ini dimainkan 180 menit. Sayang sekali, kami memberikan segalanya."
Sementara itu, gelandang Juventus yang akan ke Barcelona musim depan, Miralem Pjanic, merasa Juventus harus memiliki pencapaian yang lebih tinggi sambil mempertahankan gelar Scudetto mereka.
"Kami tak boleh mnelihat sebelah mata Scudetto kesembilan beruntun, tetapi klub ini bisa dan harusnya mencapai target yang lebih tinggi. Saya tidak ragu tim ini akan melanjutkan musim depan dengan lebih kuat, karena saya tahu betul kualitas dan mentalitas tim ini."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Masa Depan Dipertanyakan usai Tersingkir dari Liga Champions, Maurizio Sarri Marahhttps://t.co/y0HCDAaXQs— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 8, 2020
Berita Juventus lainnya:
Tersingkir dari Liga Champions, Presiden Juventus Yakin Cristiano Ronaldo Bertahan
Ronaldo Tajamkan Rekor Gol saat Juventus Tersingkir dari Liga Champions