- Larangan bermain Manchester City di Liga Champions resmi dicabut CAS.
- Manchester City masih harus membayar denda meskipun jumlahnya berkurang.
- CAS tidak memiliki bukti-bukti penunjang dalam kasus Manchester City.
SKOR.id - Pengadilan Abitrase Olahraga (CAS) resmi mencabut larangan Manchester City main di Liga Champions selama dua tahun, Senin (13/7/2020).
Akan tetapi, klub tetap harus membayar denda yang telah ditetapkan. Jumlah denda tersebut juga telah dikurangi dari 30 juta pounds (Rp547 miliar) menjadi 10 juta pounds (Rp182 miliar).
"UEFA mencatat keputusan Pengadilan Abitrase Olahraga yang mengurangi sanksi yang diberikan kepada Manchester City oleh Badan Kontrol Keuangan Klub Independen UEFA (CFCB) atas dugaan pelanggaran peraturan UEFA Club Licensing dan Financial Fair Play," tulis UEFA di situs resminya.
Manchester City sebelumnya telah mendapakan hukuman dari UEFA karena melanggar peraturan Financial Fair Play (FFP).
CAS diketahui tidak memiliki bukti-bukti yang menunjang bahwa Manchester City telah melakukan pelanggaran FFP.
"UEFA mencatat bahwa CAS menemukan bukti konklusif yang kurang memadai untuk menjunjung tinggi semua kesimpulan CFCB dalam kasus khusus ini dan bahwa banyak dugaan dari pelanggaran itu dibatasi oleh waktu karena periode lima tahun yang ditetapkan dalam peraturan UEFA."
Dengan hasil ini, tentu membuat persaingan jatah Liga Champions di Liga Inggris semakin ketat karena tidak ada tiket gratisan yang diberikan oleh Manchester City.
Beberapa tim, seperti Chelsea, Leicestet City, Manchester United, serta Wolverhampton Wanderes masih berpeluang untuk lolos.
Sementara itu, UEFA tetap memiliki komitmen untuk tetap menegakkan prinsip-prinsip FFP di semua klub.
"Selama beberapa tahun terakhir, Financial Fair Play telah memainkan peran penting dalam melindungi klub dan membantu mereka secara berkelanjutan dalam hal keuangan. UEFA dan ECA tetap berkomitmen terhadap prinsip-prinsipnya."
Sementara itu, Manchester City masih memiliki tempat di Liga Champions musim ini dalam babak 16 besar Liga Champions. Setelah menang 2-1 atas Real Madrid di Santiago Bernabeu, mereka akan kembali berhadapan di Etihad pada awal Agustus mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Real Madrid ''Diuntungkan'' VAR, Zinedine Zidane Tak Tanggapi Kritikhttps://t.co/6Uv6g1BsbQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 13, 2020
Berita Manchester City lainnya:
Manchester City Ingin Perpanjang Kontrak Sergio Aguero Setahun Lagi
Raheem Sterling Berharap Gol-Golnya Berguna untuk Manchester City