- Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, turut bersuara soal Real Madrid yang banyak dihadiahi penalti.
- Ia menilai hadiah tersebut diberikan karena El Real banyak melakukan serangan.
- Pria asal Argentina itu juga mengabarkan kondisi Joao Felix jelang laga Atletico Madrid melawan Celta Vigo, Selasa (7/7/2020).
SKOR.id - Juru taktik Atletico Madrid, Diego Simeone, angkat bicara soal Real Madrid yang disebut sering diuntungkan dari kehadiran Video Assistant Referee (VAR).
El Real banyak mendapat kritikan pedas lantaran sering dihadiahi penalti oleh wasit, termasuk dari sang rival, Barcelona.
Kendati demikian, Diego Simeone merasa tidak ada yang salah. Ia menilai hadiah tersebut wajar diberikan karena Real Madrid banyak melakukan serangan.
"VAR menyorot semuanya. Sebelumnya, kita tidak punya kemungkinan untuk melihat sesuatu yang bisa kita lihat sekarang. Kesalahan bisa saja terjadi," tutur Simeone dilansir dari Marca.
"Itu sudah adil. Jika sebuah tim banyak diberi penalti, itu berarti mereka sering menyerang. Begitu juga dengan Real Madrid, itu berarti mereka banyak melakukan serangan."
Simeone juga mengakui bahwa Atletico Madrid adalah tim yang sering diberi hadiah penalti oleh sang pengadil lapangan. Walaupun, seringkali peluang itu gagal membuahkan gol.
"Atletico adalah salah satu tim yang paling sering gagal dalam penalti. Kami akan mencoba memperbaiki hal itu."
"Para kiper kini lebih baik dan kami berharap bisa berkembang dalam hal itu," tambah pria berusia 50 tahun tersebut.
Secara khusus, pelatih asal Argentina itu mengatakan bahwa Joao Felix tidak bisa memperkuat Atletico Madrid kontra Celta Vigo, Selasa (7/7/2020) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.
"Saat bermain lawan Mallorca, dia masih mengalami masalah yang dideritanya saat menghadapi Alaves. Dia memulai laga dengan semangat yang tinggi, dan tentu menciptakan sejumlah peluang seperti biasanya," katanya.
"Kami selalu fokus pada Joao, tapi di sana ada pemain lain seperti Renan Lodi, yang juga memiliki kualitas luar biasa, serta beberapa pemain lain lagi," tutup Diego Simeone.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Jermaine Jenas: Mason Greenwood Mengingatkan Saya kepada Gareth Balehttps://t.co/ywInvxLiMQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 6, 2020
Berita Atletico Madrid Lainnya:
Diego Simeone: Atletico Madrid Tak Fokus pada Liga Champions
Pelatih Atletico Madrid Minta Joao Felix Mengontrol Emosinya