- Manchester City bakal menjamu Burnley pada Senin (22/6/2020) waktu setempat.
- The Citizen di atas kertas sangat diunggulkan atas tim tamu dalam pertemuan kali ini.
- City baru saja mengalahkan Arsenal dengan skor telak 3-0 dalam laga tunda Liga Inggris.
SKOR.id - Manchester City akan menjamu Burnley di Stadion Etihad, Senin (22/6/2020) waktu setempat atau Selasa (23/6/2020) pukul 02.00 WIB.
City ingin mengulangi kemenangan 3-0 atas Arsenal kala menghadapi Burnley di lanjutan Liga Primer pekan ke-30.
Hal tersebut dilakukan demi terus memberikan tekanan kepada Liverpool di puncak klasemen.
Apalagi sehari sebelumnya, pasukan Jurgen Klopp gagal memetik kemenangan atas Everton.
Guardiola akan sedikit mengubah komposisi setelah City kehilangan Eric Garcia di lini belakang yang cedera saat menghadapi Arsenal.
Pep kemungkinan bakal menduetkan Aymeric Laporte bersama bek asal Argentina Nicolas Otamendi.
Dari segi pertemuan, dalam empat pertemuan terakhir Man City tak terkalahkan dan berhasil melesakkan 19 gol dan hanya kebobolan dua gol.
City bahkan tak terkalahkan dalam enam laga terakhirnya di Etihad. Sementara Burnley tak pernah menang dalam 15 kunjungan terakhirnya ke kandang City, sejak 1963.
Meski diunggulkan The Citizen harus waspada skuat asuhan Sean Dyce ini berhasil mengejutkan publik saat pulang membawa kemenangan dari kandang Manchester United, 23 Januari lalu.
Salah satu faktor kebangkitan Burnley adalah penampilan sang kiper, Nick Pope. Dia mampu mencatat empat clean sheet dalam rangkaian tak terkalahkan timnya di Liga Primer.
Total, penjaga gawang 28 tahun itu telah membukukan 11 clean sheet sepanjang musim ini, merupakan salah satu yang terbaik di Liga Primer.
Namun, rapornya cukup buruk saat berhadapan dengan City. Sudah 17 gol bersarang di gawangnya dalam semua pertemuan menghadapi klub tetangga Setan Merah itu.
Kabar buruk lainnya, Burnley juga tidak akan diperkuat penyerang tengahnya, Ashley Barnes, yang masih dalam masa pemulihan cedera hernia.
Sementara rekannya di lini depan, Chris Wood yang merupakan pencetak gol terbanyak tim, juga absen karena masalah Achilles. Winger Johann Berg Gudmundsson pun tidak akan hadir lantaran betisnya masih cedera.
Tanpa kekuatan penuh di lini serangnya, laju apik Burnley kemungkinan akan dihentikan Manchester City yang tampil tanpa beban.
Berikut link live streaming laga Liga Inggris, Manchester City vs Burnley yang disiarkan langsung di Mola TV.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Manchester City vs Burnley lainnya:
Prediksi Liga Inggris: Manchester City vs Burnley
Breaking News: Leroy Sane Tolak Perpanjang Kontrak di Manchester City
Burnley Ingin Pulangkan Kieran Trippier dari Atletico Madrid
Usai Jadi Bek Tersubur Sepanjang Sejarah Liga Spanyol, Sergio Ramos Justru Cederahttps://t.co/R3E4BupW4M— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 22, 2020