- Pesona Zlatan Ibrahimovic dikabarkan mulai menurun menyusul usianya yang tak lagi muda.
- Kini, mantang bintang Manchester United itu hanya masuk dalam radar klub-klub semenjana.
- Setidaknya ada tiga klub beda kompetisi yang berniat datangkan Zlatan musim pada musim panas nanti.
SKOR.id - Pesona mantan bintang Manchester United, Zlatan Ibrahimovic, mulai memudar menyusul usianya yang tak lagi muda.
Buktinya, kini pemain berusia 38 tahun itu hanya diminati oleh klub-klub tak terkenal alias semenjana di Eropa.
Misalnya saja Bologna, AC Monza, dan klub miliknya sendiri, Hammarby. Hanya tiga klub tersebut yang kini serius menaruh minat pada sang pemain sejauh ini.
Ibrahimovic dihubungkan dengan Bologna sebelum ia bergabung dengan Il Diavolo Rosso. Ini terjadi berkat hubungan baiknya dengan pelatih Sinisa Mihajlovic.
Namun, kabar yang bekembang belakangan ini menyebut jika peluang Zlatan ke Bologna tipis.
Klub yang baru saja dipromosikan ke Serie B, AC Monza, juga berniat memboyong Zlatan Ibrahimovic ke Brianza musim panas nanti.
CEO Monza, Adriano Galliani, mengaku menyiapkan investasi agar membantu klub meraih gelar juara sehingga promosi ke Serie A.
Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mendatangkan pemain berpengalaman. Zlatan Ibrahimovic berada di daftar teratas dalam strategi transfer tersebut.
Sementara itu, klub ketiga adalah Hammarby. Klub asal Swedia itu juga siap membuka pintu mereka jika kontrak Zlatan Ibrahimovic tak diperpanjang AC Milan.
Seperti diketahui, negosiasi Zlatan Ibrahimovic dan manajemen Milan dikabarkan tengah macet. Alasannya, sang pemain meminta kenaikkan gaji dari yang semula 4 juta euro menjadi 6 juta euro per musim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Robert Rene Alberts Sorot Urgensi Pengelolaan Stadion GBLA oleh Persibhttps://t.co/xOkzNC3RYu— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 16, 2020
Berita AC Milan Lainnya:
Arsenal Siap Jegal AC Milan untuk Perburuan Dayot Upamecano
Banyak Jalan Menuju Eropa, Pioli Ingin AC Milan Berganti Fokus