- Maurizio Sarri dikabarkan telah menghubungi seorang psikolog untuk membantunya dalam setiap sesi latihan Juventus.
- Psikolog ini diminta menjaga psikologis penggawa La Vecchia Signora untuk tetap tenang.
- Pasalnya, sebagian dari mereka merasa takut dengan ancaman Covid-19.
SKOR.id - Pelatih Juventus, Maurizio Sarri, disebut telah mengundang psikolog dalam sesi latihan La Vecchia Signora.
Dilansir dari Daily Mail, kehadiran psikolog tersebut diharapkan bisa meredakan stres pemain karena banyak yang masih ketakutan terhadap ancaman virus Covid-19.
Seperti diketahui, Juventus telah kembali menggelar sesi latihan. Meski telah mematuhi segala prosedur kesehatan yang dilakukan, namun banyak penggawa Juve masih merasa ketakutan.
Apalagi, Italia menjadi salah satu negara dengan korban Covid-19 terbanyak di dunia. Manajemen klub mengklaim bahwa kondisi ini bisa menganggu proses latihan Juve.
Untuk menangani dampak psikologis yang bisa saja terjadi, Maurizio Sarri memutuskan untuk meminta bantuan kepada seorang psikolog.
Profesor Giuseppe Vercelli akan menjadi psikolog yang ditunjuk Maurizio Sarri untuk membantu mengurangi ketakutan para pemain terkait Covid-19.
Profesor Vercelli, dari University of Turin, adalah konsultan untuk berbagai federasi olahraga dan memiliki reputasi yang mapan di Italia.
Dia telah mengepalai departemen psikologi di fasilitas J Medical klub sejak 2011 sebelum akhinya diminta Sarri untuk membantunya.
Di sisi lain, Juventus akan bertanding menghadapi AC Milan di semi-final, leg kedua Coppa Italia pada 12 Juni mendatang.
Leg pertama, telah dimainkan pada bulan Februari, berakhir imbang 1-1. Sementara kompetisi Liga Italia baru akan bergulir pada 20 Juli 2020.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Tamparan untuk Inter dan Chelsea, Napoli Bakal Perpanjang Kontrak Dries Mertenshttps://t.co/YZChF91M8v— SKOR Indonesia (@skorindonesia) June 6, 2020
Berita Juventus lainnya:
Juventus Kehilangan Kans Juara jika Liga Italia Disetop Permanen
Sami Khedira Impikan Gelar Juara Liga Champions Bersama Juventus