- Pemain Tottenham Hotspur, Harry Kane, berambisi untuk finish di empat besar Liga Inggris.
- Tottenham Hotspur harus memenangi tujuh atau delapan pertandingan untuk mendapatkan tiket Liga Champions.
- Harry Kane berpotensi meninggalkan Tottenham Hotspur karena tidak kunjung dapatkan gelar juara.
SKOR.id - Pemain Tottenham Hotspur, Harry Kane, memiliki ambisi yang besar untuk bermain di Liga Champions musim depan.
Oleh karena itu, ia harus membantu skuadnya finish di empat besar Liga Inggris pada akhir musim ini.
Tottenham Hotspur saat ini berada di peringkat delapan dan terpaut tujuh poin untuk bisa meraih tiket Liga Champions di musim depan.
Peluang itu untuk melewati tim-tim yang ada di depannya terbuka lebar karena masih punya sembilan laga tersisa.
Berita Tottenham Hotspur Lainnya: Jose Mourinho: Tottenham Hotspur Tak Akan Jorjoran Belanja Pemain
Harry Kane memiliki harapan besar di Liga Champions musim depan, meskipun harus memenangkan tujuh atau delapan pertandingan untuk mendapatkan tiket Liga Champions.
"Kami harus finish di empat besar, tidak ada keraguan tentang itu," ujar Kane.
"Kami memiliki pertandingan besar melawan Manchester United di laga pertama dan kami harus memenangi tujuh atau delapan pertandingan untuk lolos Liga Champions. Itu tujuan kami."
Kane berpotensi meninggalkan Tottenham Hotspur musim panas nanti. Sebab striker internasional Inggris itu tidak pernah merasakan gelar juara bersama Tottenham Hotspur.
"Tentu saja kami ingin memenangkan semua pertandingan tetapi kami harus memastikan untuk menyelesaikan pertandingan dengan benar jika kami ingin bermain di Liga Champions musim depan," Kane menuturkan.
Harry Kane mengalami cedera sebelum pertandingan ditangguhkan karena pandemi Covid-19. Kondisi ini diprediksi akan mempengaruhi permainan Kane saat Liga Inggris kembali bergulir.
Berita Tottenham Hotspur Lainnya: Ingin Perkuat Pertahanan, Tottenham Hotspur Bidik Bek Atletico Madrid
Sementara itu, dirinya sering dikaitkan dengan kepindahannya menuju Manchester United. Meski klub asal London tersebut tidak mudah untuk melepaskan Harry Kane terutama untuk rivalnya di Liga Inggris.
Liga Inggris dimulai 17 Juni
Liga Inggris secara resmi akan bergulir kembali pada 17 Juni 2020.
Jadwal pertandingan untuk kembali bergulirnya kompetisi pun sudah dirilis oleh Liga Inggris.
Berikut ini adalah jadwal Liga Inggris saat dimulai kembali.
17 Juni 2020
Manchester City vs Arsenal
Aston Villa vs Sheffield United
19-21 Juni 2020
Aston Villa vs Chelsea
Bournemouth vs Crystal Palace
Brighton and Hove Albion vs Arsenal
Everton vs Liverpool
Manchester City vs Burnley
Newcastle United vs Sheffield United
Norwich City vs Southampton
Tottenham Hotspur vs Manchester United
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, Twitter, dan YouTube dari Skor Indonesia.