- Pemain Barcelona, Arturo Vidal siap berlaga setelah Liga Spanyol akan kembali bergulir pada 11 Juni 2020.
- Eks andalan Juventus itu mengatakan bahwa 11 laga tersisa akan menjadi laga final.
- Vidal juga menyambut kembalinya Luis Suarez yang pulih dari cedera.
SKOR.id - Gelandang Barcelona, Arturo Vidal, mengaku siap untuk berkompetisi setelah cukup lama beristirahat akibat pandemi Covid-19.
Sebelumnya, Javier Tebas selaku presiden La Liga mengumumkan bahwa Liga Spanyol akan kembali dilanjutkan pada 11 Juni 2020.
Pemain timnas Cile itu merasa gembira bisa kembali berlatih bersama rekan setimnya dan ingin melanjutkan tren positif yang sempat terhenti.
"Sungguh luar biasa rasanya bisa kembali setelah dua bulan dikurung," kata Vidal di laman resmi Barcelona.
"Senang bisa berada di lapangan bersama teman-teman. Kami mencoba melakukan yang terbaik karena kami menghadapi bulan-bulan yang krusial."
Berita Barcelona lainnya: Transfer Lautaro Martinez ke Barcelona Akan Rampung Akhir Juli
Eks andalan Juventus tersebut mengatakan bahwa 11 pertandingan Liga Spanyol akan menjadi laga final yang sangat sulit dihadapi.
"Saya senang terhubung dengan para penggemar tetapi kami harus beradaptasi dengan pertandingan yang digelar tertutup. Kami harus meraih tujuan kami."
"Sebelas laga tersisa akan menjadi laga final yang sulit dihadapi, tidak cukup dengan modal percaya. Kami harus mencari cara terbaik untuk memenangkan pertandingan," tambahnya.
Vidal juga menyambut kembalinya striker andalan Blaugrana, Luis Suarez, yang dibekap cedera sebelum pandemi ini melanda.
Berita Barcelona lainnya: Kisah Johan Cruyff dan Dream Team Barcelona yang Legendaris
"Kembalinya Luis Suarez dan teman-teman lain yang sembuh dari cedera sangat diperlukan karena dua bulan ini kami akan menjalani pertandingan beruntun."
"Barcelona harus fit 100 persen untuk menjalani kompetisi yang tersisa. Teman-teman dalam kondisi baik karena kami telah berlatih dari rumah," pungkas pemain berusia 33 tahun itu.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.