- Penjaga gawang Liverpool, Alisson Becker dinobatkan menjadi kiper paling sulit dijebol musim ini.
- Gelar tersebut diberikan langsung Liga Inggris lewat unggahan di laman resminya pada Kamis (28/5/2020) waktu setempat.
- Alisson berhasil mengalahkan jajaran kiper lainnya dengan persentase penyelamatan mencapai 80,4 persen.
SKOR.id - Alisson Becker terpilih sebagai penjaga gawang paling sulit dibobol di Liga Inggris musim ini.
Kiper Liverpool tersebut memang sudah memukau sejak pertama kali tiba di klub Merseyside pada 2018.
Alisson berhasil menjadi faktor "penyembuh" Liverpool dari masalah lini belakang yang beberapa musim terus menghantui mereka.
Sayangnya Liverpool sempat harus kehilangan rasa aman tersebut ketika kiper asal Brasil itu mengalami dua kali cedera musim ini.
Berita lain Liverpool: Liverpool Dapat Peringatan Keras dari Bos Timo Werner
Berita lain Liverpool: Jesse Marsch Dukung Timo Werner ke Liverpool
Kiper 27 tahun tersebut harus menepi selama tujuh pekan akibat cedera betis sejak 10 Agustus. Ia pun absen dalam 11 laga timnya.
Pasca cedera, sang kiper langsung menunjukkan kembali kualitasnya sebagai tembok pertahanan terakhir Liverpool.
Bahkan menurut Liga Inggris, Alisson menjadi kiper yang paling sulit dibobol sejauh ini.
Hal itu dibuktikan dengan persentase penyelamatan mantan kiper AS Roma ini yang menembus angka 80,4 persen.
Data tersebut dirilis Liga Inggris melalui laman resminya pada Kamis (28/5/2020) waktu setempat.
Berita lain Liverpool: Andrew Robertson: Liverpool Tak Gelisah Jalani Kompetisi di Tengah Pandemi
Di bawahnya terdapat kiper senior Tottenham Hotspur, Hugi Lloris, dengan 78,1 persen penyelamatan.
Sementara di tempat ketiga ada penjaga gawang Crystal Palace, Vicente Guaita, dengan 75,7 persen penyelamatan.
Sejauh ini Alisson Becker berhasil mengantongi 14 clean sheet dari 28 pertandingan dan baru kebobolan 17 kali di seluruh ajang yang diikuti Liverpool.