- Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, sedang memikirkan langkah selanjutnya pada bursa transfer musim panas nanti.
- Mourinho dikabarkan sedang memfokuskan diri untuk menambah kekuatan di lini pertahanan Spurs.
- Kabar hengkangnya Jan Vertonghen menjadi kunci bahwa lini pertahanan Tottenham Hotspur membutuhkan amunisi baru.
SKOR.id - Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, memfokuskan belanja transfer musim panas nanti untuk perbaikan di lini pertahanan.
Tottenham Hotspur memang dikaitkan dengan beberapa pemain jelang transfer musim panas nanti.
Akan tetapi beberapa rumor yang datang silih berganti tak mengganggu fokus utama sang pelatih, Jose Mourinho.
Kabarnya pelatih asal Portugal tersebut sudah memiliki rencana tersendiri dalam manuver timnya pada bursa transfer nanti.
Dirinya dikabarkan akan berfokus pada perekrutan pemain-pemain dengan kemampuan bertahan.
Berita Tottenham Hotspur lainnya: Tottenham Hotspur Masih Berpeluang Dapatkan Philippe Coutinho
Berita Tottenham Hotspur lainnya: Tottenham Hotspur Disarankan Datangkan Kai Havertz
Hal itu disebabkan oleh keinginannya untuk menambah kekuatan di lini pertahanannya baik itu bek maupun gelandang bertahan.
Apalagi dengan kabar hengkangnya bek senior mereka, Jan Vertonghen, yang tentu membuat Spurs membutuhkan penggantinya.
Jan Vertonghen memang dikabarkan siap hengkang dari Spurs pada bursa transfer musim panas 2020.
Alasan dibalik keputusan ini adalah tidak setujunya Spurs untuk memenuhi permintaan dari Vertonghen.
Pemain berusia 33 tahun tersebut menginginkan perpanjangan kontrak dua tahun dengan gaji 70 ribu pounds (sekitar Rp 1,2 miliar) per minggu.
Berita Tottenham Hotspur lainnya: Jan Vertonghen Akan Segera Tinggalkan Tottenham Hotspur