- Liga Filipina 2020 akan segera memulai kompetisi musim ini.
- Start Liga Filipina 2020 mengalami penundaan untuk musim ini.
- Pandemi Covid-19 membuat sepak mula Liga Filipina 2020 mundur dan baru akan mulai dua bulan lagi.
SKOR.id - Saat ini, pandemi Covid-19 masih belum mereda di Filipina, tetapi Liga Filipina 2020 akan bersiap untuk memulai kampanye.
PFL atau Philippines Football League yang merupakan nama resmi Liga Filipina 2020 sangat mungkin dimulai setelah Juli tahun ini.
Federasi Sepak Bola Filipina (PFF) sebelumnya telah menetapkan akhir Mei 2020 sebagai tanggal kick-off untuk PFL musim ini.
Namun karena Filipina masih dalam keadaan jumlah besar infeksi dari virus corona secara harian selama beberapa bulan terakhir, agenda pun mundur lagi.
Berita Liga Filipina Lainnya: John Cofie, Wonderkid Manchester United Rekan Paul Pogba yang Terdampar di Liga Filipina
Lalu, Liga Filipina seperti sekarang akan ditunda sampai ke tanggal kemudian.
Pada 15 Mei 2020, Filipina telah mencatat 11.876 total kasus dengan angka kematian pada angka 790. Jumlah pasien yang pulih adalah 2.337.
Baca Juga: Kiper Klub Liga 2 dan Mantan Wasit Tertangkap BNN Karena Edarkan Sabu-sabu
Musim 2020, PFL memiliki sponsor utama salah satu maskapai penerbangan elite dunia, Qatar Airways.
Qatar Airways masih menjadi sponsor utama klub elite Liga Prancis, Paris Saint-Germain sampai 2022.
Sebelumnya, perusahaan ini menjadi sponsor raksasa Spanyol, Barcelona, dan klub Ibu Kota Italia, AS Roma.
Untuk Liga Filipina, kontestan kompetisi hanya enam tim. Dari enam tim itu, satu peserta adalah skuad binaan PFF dan tak memakai pemain asing.
Baca Juga: Simon McMenemy Bersuara, Minta Indonesia Belajar ke Vietnam
Liga Filipina dengan format PFL mulai berkiprah pada 2017 atau baru berusia tiga musim. Ceres Negros FC selalu jadi juara PFL dari 2017 sampai 2019.
Musim ini, Global FC berbenah dengan mendatangkan banyak pemain bintang termasuk eks-striker muda Manchester United, John Cofie.
Kemudian, Mendiola FC 1991 juga berbenah dan mendapatkan sponsor apparel dari Indonesia, FAT.