- Lucas Moura berharap Harry Kane untuk tetap berada di Tottenham Hotspur.
- Tottenham Hotspur kabarnya kesulitan mempertahankan Harry Kane dengan tawaran yang masuk setiap musimnya.
- Lucas Moura yakin pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, tidak akan melepas Harry Kane begitu saja.
SKOR.id - Penyerang sayap Tottenham Hotspur, Lucas Moura, berharap rekannya, Harry Kane, tidak pindah. Lucas Moura mengakui Harry Kane menjadi salah satu pemain penting di Tottenham Hotspur.
Menurut Lucas Moura, Tottenham Hotspur akan kesulitan dalam mencari pengganti striker sekelas Harry Kane.
Kane memberikan pengaruh yang penting terhadap Tottenham. Selain menjadi andalan di lini depan, kapten timnas Inggris itu juga menjadi sosok pemimpin di sana.
Menurut Moura, jika Kane pergi, Tottenham akan kehilangan dua karakter itu. Karenanya, winger asal Brasil itu yakin bahwa pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, akan berusaha mempertahankan Kane sebisa mungkin.
"Semua orang tahu dia pemain besar. Dia sangat penting bagi kami, striker kami, dan hampir setiap pertandingan mencetak gol," kata mantan winger Paris-Saint Germain (PSG) itu.
"Saya yakin bahwa Mourinho ingin mempertahankannya. Mourinho mengandalkan Harry Kane untuk sisa musim ini serta musim berikutnya."
Berita Tottenham Hotspur Lain: Syarat Manchester United untuk Ajukan Tawaran demi Harry Kane
Meski begitu, Moura juga yakin sulit bagi Spurs untuk terus mempertahankan Kane yang terus mendapatkan tawaran dari klub besar Eropa lain. Saat ini, sesama klub Liga Inggris, Manchester United, disebut-sebut paling gencar ingin mendatangkan striker 26 tahun itu.
"Sulit berbicara tentang masa depan, tentang negosiasi, karena itu keputusan pribadi," ujar Moura seperti dilansir Goal. "Saya yakin bahwa setiap musim Tottenham menerima tawaran untuk Harry Kane."
Berita Tottenham Hotspur Lain: Wawancara Harry Kane: Masa depan di Tottenham, Ambisi, dan Jose Mourinho
Musim ini, Harry Kane bermain 25 kali di semua kompetisi bersama Tottenham dengan mengemas 17 gol dan dua assist. Sejak memperkuat Tottenham Hotspur mulai 2009, Harry Kane sudah mencetak 181 gol dalam 278 pertandingan semua ajang.
Harry Kane, pencetak gol terbanyak di Liga Inggris 2015-2016 (25 gol) dan 2016-2017 (29), sempat absen panjang musim ini (antara awal Januari - awal Maret) karena dibekap cedera otot.
View this post on Instagram