- Duo klub Liga Inggris, Chelsea dan Manchester United, memimpin perburuan untuk mendapatkan striker Olimpique Lyon, Moussa Dembele.
- Dembele berhasil menarik perhatian dua tim raksasa Inggris tersebut dengan performa mengesankan musim ini.
- Striker asal Prancis tersebut mampu menceploskan 22 gol dalam 42 pertandingan untuk Lyon musim ini.
SKOR.id - Duo klub Liga Inggris, Chelsea dan Manchester United, memimpin perburuan untuk mendapatkan striker Olimpique Lyon, Moussa Dembele.
Lyon bersiap menghadapi sejumlah tawaran untuk sang striker, Moussa Dembele, yang diminati sejumlah tim untuk mempertajam lini serang mereka musim depan.
Hal itu disebabkan oleh performa mengesankan Moussa Dembele pada musim ini bersama Lyon.
Pemain internasional Belgia itu berhasil mengantongi 42 laga dengan sumbangan 22 gol dan tujuh assist untuk skuadnya di semua ajang.
Baca Juga: Menyerah Kejar Timo Werner, Chelsea Bidik Moussa Dembele
Baca Juga: Ronaldinho Bebas dari Penjara, Masih Diinvestigasi soal Pencucian Uang
Penyerang berusia 23 tahun itu sebenarnya bukan nama baru dalam daftar buruan Chelsea.
Tim berjuluk The Blues tersebut sempat mengirim penawaran untuk mendatangkan Dembele pada bursa transfer musim dingin lalu.
Sayangnya, mahar sebesar 33 juta pounds (Rp658 miliar) gagal membuat pemain idaman pelatih Frank Lampard itu berseragam Chelsea.
Manchester United pun setali tiga uang. Mereka juga sudah lama menginginkan Dembele.
Striker muda tersebut adalah salah satu pemain yang ingin didatangkan Ole Gunnar Solskjaer pada bursa transfer musim panas lalu.
Baca Juga: Liga Spanyol akan Main 3 Hari Sekali
Kepergian striker Man United, Romelu Lukaku ke Inter Milan, membuat kubu Old Trafford harus mencari penggantinya.
The Red Devils dikabarkan menyiapkan gaji 150 ribu pounds (Rp2 miliar) perpekan untuk mendatangkan Dembele.
Dembele menjadi salah satu figur yang dikaitkan dengan banyak klub jelang bursa transfer musim panas.
Namun, Lyon tak akan memasang harga rendah untuk salah satu talenta terbaiknya saat ini. Nilai 60 juta euro (sekitar Rp1,1 triliun) disematkan untuk memagari Dembele.
Baca Juga: Liga Inggris Terancam Rugi Rp19,9 Triliun jika Tak Dilanjutkan