- Gary Neville merasa terlalu dini mempertimbangkan pertandingan sepak bola dilakukan secara tertutup saat wabah virus corona.
- Neville beranggapan laga tanpa penonton membuat sepak bola kehilangan gairah.
- Liga Inggris telah mengalami penundaan hingga 30 April 2020.
SKOR.id - Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, merasa terlalu dini mempertimbangkan pertandingan sepak bola dilakukan secara tertutup saat wabah virus corona.
"Ada banyak hal yang terjadi sebelum kita merenung di balik pintu tertutup," ucap Neville.
Neville beranggapan jika permainan tanpa penonton adalah solusi terbaik dari semua permasalah sepak bola saat ini.
Baca Juga: Toby Alderweireld Akan Sumbang Tablet ke Rumah Sakit
Akan tetapi, Neville beranggapan laga tanpa penonton membuat sepak bola kehilangan gairah.
Penonton selalu memberikan atmosfer yang berbeda dalam setiap pertandingan, sehingga sepak bola lebih hidup.
Selain itu, pertandingan sepak bola tanpa penonton juga membuat klub-klub tidak mendapatkan penghasilan.
Baca Juga: Santi Cazorla Belum Tentukan Masa Depannya di Villareal
"Saya merasa klub-klub Liga Inggris dan klub non-liga akan merugi cukup banyak karena kehilangan pendapatan dan itu akan menempatkan mereka dalam kerugian," kata Neville.
Keputusan menyelenggarakan pertandingan secara tertutup harus ditinjau lagi berdasarkan kondisi yang terjadi saat ini.
Liga Inggris telah mengalami penundaan hingga 30 April 2020.