- Manchester United bisa menekan banyak pengeluaran pada bursa transfer musim panas mendatang.
- Ada empat pemain yang berstatus bebas transfer pada Juni mendatang.
- Dua di antara pemain tersebut berstatus bintang.
SKOR.id - Manchester United berharap bisa menekan banyak pengeluaran pada bursa transfer musim panas mendatang.
Salah satu cara yang bisa dilakukan manajemen Setan Merah adalah dengan mendatangkan pemain berstatus bebas transfer.
Dilansir dari Express, bakal ada empat pemain kelas dunia yang bisa digaet MU tanpa harus mengeluarkan dana pada bursa transfer nanti.
Baca Juga: Lingard dan Pereira Bakal Dibuang Manchester United
Empat pemain tersebut adalah Edinson Cavani, Zlatan Ibrahimovic, Jan Vertonghen, dan Dries Mertens.
Kontrak Cavani bersama PSG bakal habis pada Juni mendatang.
Cavani telah menjadi salah satu pencetak gol terbaik Eropa selama dekade terakhir, baik saat di Napoli maupun di PSG.
Jika Man United melakukan usaha lebih keras. Mereka bisa mendapat striker kelas dunia tanpa harus membayar sepeser pun kepada PSG.
Baca Juga: Manchester United Perlu Sosok Pemimpin untuk Musim Depan
Hal yang sama juga terjadi pada striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, yang kontraknya bersama Rossoneri juga habis pada Juni mendatang.
Jan Vertoghen juga akan pergi dari Tottenham Hotspur juga akan berakhir bursa transfer nanti. Sebab sampai saat ini, belum ada kesepakatan perpanjangan kontrak antara dua belah pihak.
Nantinya, Vertonghen bisa menjadi pesaing Harry Maguire, Victor Lindelof, Eric Bailly, dan Axel Tuanzebe di lini belakang.
Selain tiga nama di atas, kompatriot Vertoghen, Dries Mertens, yang juga akan berstatus bebas transfer musim panas nanti.
Hal tersebut membuat Man United tak perlu mengeluarkan uang untuk menebus Mertens dari klubnya saat ini, Napoli.