- AC Milan akan menjamu Genoa pada laga tunda pekan ke-26 Liga Italia.
- Kedua tim butuh tambahan tiga poin untuk memperbaiki peringkat di klasemen sementara.
- Terakhir kali Genoa mampu menang atas AC Milan terjadi pada April 2015.
SKOR.id - AC Milan akan menghadapi Genoa pada laga tunda pekan ke-26 Liga Italia.
Pertandingan antara AC Milan melawan Genoa sendiri akan berlangsung di Stadion San Siro pada Minggu (8/3/2020) waktu setempat.
AC Milan sedang dalam hasrat yang menggebu-gebu pasca gagal menang pada laga sebelumnya menghadapi Fiorentina.
Anak asuh Stefano Pioli ini harus puas bermain imbang 1-1 pada pertandingan yang digelar di Stadion Artemio Franchi meski sempat unggul terlebih dahulu.
Namun, AC Milan perlu berhati-hati sebab disinyalir tak akan menurunkan kiper utamanya, Gianluigi Donnarumma, saat melawan Genoa.
Baca Juga: Derbi Manchester di Mata Pep Guardiola
Pasalnya, kiper timnas Italia tersebut mendapatan cedera ketika berhadapan dengan Fiorentina pekan lalu.
Meski begitu, kiper pelapis Donnarumma Asmir Begovic, mengaku siap diturunkan pada laga melawan Genoa.
AC Milan tampaknya harus sedikit waspada kedatangan Genoa, pasalnya tim berjulukan I Rossoblu tersebut sedang dalam tren positif.
Dua kemenangan, dua imbang, dan satu kali kalah menjadi bukti tim asuhan Davide Nicola tersebut bisa mengancam gawang AC Milan kawalan Asmir Begovic.
Genoa mampu tampil perkasa ketika menghadapi Bologna dengan skor 3-0 dan tampil saling balas gol menghadapi Lazio pada pertandingan yang berakhir dengan kemenangan le Aquile dengan skor 3-2.
Baca Juga: Striker Berdarah Jawa Kena Kartu Merah, Klub Elite Singapura Tumbang
pertandingan ini bakal digelar tanpa penonton menyusul merebaknya ancaman virus Corona yang ada di Italia.
Laga yang diselenggarkan tanpa penonton membuat mental, dedikasi, dan loyalitas pemain dipertaruhkan.
Mereka akan diuji untuk tetap bisa bermain baik meski tanpa teriakan penuh semangat dari pemain kedua belas mereka.
Perkiraan susunan pemain
AC Milan (4-2-3-1): Asmir Begovic (PG); Matteo Gabbia, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez, Davide Calabria; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Samu Castillejo, Hakan Calhanoglu, Ante Rebic; Zlatan Ibrahimovic.
Pelatih: Stefano Pioli
Genoa (5-3-2): Mattia Perin; Davide Biraschi, Adama Soumaoro, Andrea Masiello, Domenico Criscito, Peter Ankersen; Valon Behrami, Lasse Schone, Francesco Cassata; Antonio Sanabria, Andrea Favilli.
Pelatih: Davide Nicola
Head to head
6/10/2019 - Genoa 1-2 AC Milan
21/1/2019 - Genoa 0-2 AC Milan
1/11/2018 - AC Milan 2-1 Genoa
12/3/2018 - Genoa 0-1 AC Milan
23/10/2017 - AC Milan 0-0 Genoa
Lima laga terakhir AC Milan
- 23/2/2020 - Firoentina 1-1 AC Milan (Liga Italia)
- 29/01/2020 - AC Milan E 4-2 Torino (Piala Italia)
- 02/02/2020 - AC Milan 1-1 Hellas Verona (Liga Italia)
- 10/02/2020 - Inter Milan 4-2 AC Milan (Liga Italia)
- 14/02/2020 - AC Milan 1-1 Juventus (Piala Italia)
Lima laga terakhir Genoa
- 23/2/2020 - Genoa 2-3 Lazio (Liga Italia)
- 16/2/2020 - Bologna 0-3 Genoa (Liga Italia)
- 9/2/2020 - Genoa 1-0 Cagliari (Liga Italia)
- 2/2/2020 - Atalanta 2-2 Genoa (Liga Italia)
- 26/1/2020 - Fiorentina 0-0 Genoa (Liga Italia)
Prediksi SKOR.id
AC Milan 60-40 Genoa