- Akhirnya wabah virus Corona menunda satu pertandingan Liga Prancis.
- Pertandingan itu adalah Strasbourg vs Paris Saint-Germain (PSG).
- Penundaan menyusul perintah dari pemerintah setempat di kota Strasbourg.
SKOR.id - Liga Prancis pun akhirnya mengalami penundaan pertandingan akibat penyebaran virus Corona. Laga Strasbourg vs PSG adalah laga pertama yang ditunda akibat virus itu.
Pertandingan dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (7/3/2020) malam waktu Strasbourg. Kedua tim pun sudah menggelar jumpa pers prapertandingan dan mengumumkan skuadnya.
Baca Juga: Jadwal Pertandingan Sepak Bola Hari Ini, 7 Maret 2020
Namun, otoritas kawasan Rhine di Prancis timur melarang adanya pertandingan menyusul penyebaran virus Corona di wilayah itu.
PSG, yang sedang memimpin klasemen Liga Prancis, menyesali penundaan itu. Maklum, skuad Thomas Tuchel sudah berada di kota Strasbourg.
Mereka pun mendesak LFP, pengelola divisi teratas Liga Prancis, bisa berkomunikasi lebih baik dengan otoritas di luar sepak bola agar tidak merepotkan tim yang beranjak untuk partai tandang.
Otoritas menolak gagasan pertandingan tanpa penonton. Menurut mereka, suporter tetap bisa berkumpul atau bahkan bentrok jika tetap ada pertandingan.
LFP sebenarnya sudah mengeluarkan kebijakan antisipasi agar virus Corona tidak tersebar lebih luas. Misalnya, para pemain tak boleh bersalaman dengan kolega, lawan, dan ofisial.
Baca Juga: Liga Italia Berlangsung Tanpa Penonton hingga 3 April 2020
Liga Prancis sebelumnya relatif tidak terpengaruh oleh penyebaran virus Corona, seperti halnya Liga Inggris, Jerman, dan Spanyol.
Sebaliknya di Liga Italia yang akhirnya menggelar seluruh pertandingan Serie A tanpa penonton hingga 3 April 2020. Italia adalah negara terparah di Eropa yang terjangkit virus Corona.