- Kapten Liverpool, Jordan Henderson, mengalami cedera hamstring dan harus istirahat sekitar tiga pekan.
- Fabinho menilai Liverpool kehilangan sosok berpengaruh tanpa kehadiran Henderson.
- Pemain asal Brazil ini siap mengisi tempat Henderson.
SKOR.id - Liverpool harus kehilangan kapten Jordan Henderson selama tiga pekan akibat cedera hamstring.
Fabinho pun menilai Liverpool akan kehilangan sosok berpengaruh seperti Henderson.
Baca Juga: Pertandingan Juventus vs Inter Milan Tanpa Penonton, Antonio Conte Kecewa
Cedera hamstring diperoleh Henderson saat Liverpool kalah 0-1 dari Atletico Madrid dalam leg pertama 16 Besar Liga Champions di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, Selasa (25/2/2020) waktu setempat.
Meski begitu, Henderson tak perlu naik meja operasi. Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, pun mengaku timnya beruntung.
Maklum, cedera hamstring biasanya sangat parah. Klopp pun menunjuk Harry Kane, penyerang Tottenham Hotspur yang cedera hamstring cukup parah.
“Henderson akan absen sekitar tiga pekan, kabar buruk. Namun, kami masih beruntung," ujar pelatih asal Jerman itu dalam jumpa pers, Jumat (28/2/2020).
Sementara Fabinho mengatakan bahwa Henderson adalah satu di antara pemain terbaik Liverpool musim ini. Selain berpengaruh dengan bola, pemain 29 tahun itu juga punya sikap khas kapten.
Tanpa Henderson, Fabinho pun akan mengisi tempatnya sebagai gelandang jangkar Liverpool.
“Sekarang saya perlu membantu tim dengan kepemimpinan seperti Henderson. Kepribadian kami berbeda, tapi semoga saya bisa membantu tim dengan sedikit respek," tukas pemain 26 tahun ini.
Fabinho, yang juga baru pulih dari cedera pergelangan kaki selama dua bulan, menilai Liverpool cukup beruntung karena masih mampu menjaga standar permainan walau beberapa pemain penting cedera.
Baca Juga: Rio Ferdinand Tetap Favoritkan Liverpool Juara Liga Champions Musim Ini
Ia memberi contoh bagaimana performa Liverpool ketika kehilangan kiper Alisson Becker, pemain belakang Joel Matip, dan penyerang Sadio Mane akibat cedera.
“Tidak mudah kehilangan para pemain seperti mereka, tapi para penggantinya tetap menjaga standar tinggi Liverpool," kata Fabinho.